Home
/
Sport

Benarkah Carlos Tevez Berseragam Maung Bandung Tahun Depan?

Benarkah Carlos Tevez Berseragam Maung Bandung Tahun Depan?

-

Syaiful Rachman21 December 2017
Bagikan :

Beberapa waktu terakhir pecinta sepak bola Indonesia khususnya, Bobotoh, dihebohkan laman Wikipedia yang menyebut bekas pemain Manchester United Carlos Tevez bakal bergabung dengan Persib Bandung.  

Seperti diketahui, laman Wikipedia bisa disunting oleh siapapun, dan di laman tersebut Tevez disebutkan akan berseragam Persib di musim 2018.

Menanggapi hal ini, manajemen Maung Bandung membantah.

Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) Zainuri Hasyim membantah pihaknya telah membuat  kesepakatan dengan Tevez.

Zainuri menegaskan jika keputusan mendatangkan pemain sepenuhnya ada di tangan pelatih anyar Maung Bandung, Roberto Carlos Mario Gomez.

Preview


"Belum, coba tanya ke pelatih. Kami sudah sepakat urusan pemain ada di dia" kata Zainuri saat dihubungi Suara.com Kamis (21/12/2017).

Tim kesayangan Bobotoh tersebut memang masih mencari beberapa pemain asing untuk Liga 1 2018. Persib sendiri saat ini  mempertahankan dua pemain asing dari musim lalu, yaitu Michael Essien dan Ezechiel N'douassel.

Carlos Teves merupakan salah satu pemain yang pernah mencicipi gelar di Liga Inggris. Di liga termahal dunia itu, Tevez pernah memperkuat tiga klub yaitu West Ham United, Manchester United dan Manchester City.

Bersama MU dan City, Tevez pernah mengangkat trofi Liga Premier Inggris. Bersama MU pula, pemain asal Argentina memenangkan Liga Champions.

Selain Inggris, Tevez juga pernah membela Juventus. Bersama Si Nyonya Tua, Tevez mencicipi sejumlah gelar. Diantaranya dua gelar Serie A.

Preview

populerRelated Article