Home
/
Health

Berkenalan dengan Herpes Zoster, Penyakit Sesudah Cacar

Berkenalan dengan Herpes Zoster, Penyakit Sesudah Cacar
Novita Joseph11 January 2017
Bagikan :

Penyakit cacar air umumnya sudah umum menyerang masyarakat tanpa pandang bulu dan usia. Nah, ada satu cacar yang biasa menyerang seseorang yang pernah terkena cacar air. Penyakit ini dinamakan herpes zoster. Di Indonesia, biasanya orang-orang menyebut penyakit ini dengan nama penyakit dompo atau cacar ular, dan penularannya dari orang ke orang tergolong cukup cepat. Pada kulit, virus ini awalnya akan menimbulkan bercak kemerahan dengan rasa gatal. Yuk, simak penjelasan selengkapnya tentang herpes zoster.

BACA JUGA: Berkenalan dengan Herpes Zoster, Penyakit Sesudah Cacar

Apa itu herpes zoster?

Herpes zoster merupakan penyakit kulit menular yang diakibatkan oleh virus Varicella zoster. Umumnya, manusia yang sudah tertular penyakit ini akan memilikinya seumur hidup, namun gejalanya hanya akan muncul di saat kekebalan tubuh sedang menurun.

Ketika seseorang terkena cacar air dan telah dalam kondisi sembuh atau baik, jika kekebalan tubuhnya menurun lagi, virus cacar air yang sebelumnya mati akan menjadi hidup kembali. Virus ini akan menyebar ke saraf tepi menuju kulit, dengan wujud berupa bintil merah berisi air dengan rasa panas dan gatal. Daerah yang paling umum terkena adalah lengan, dada dan muka. Virus ini juga hanya menyerang satu daerah persarafan kulit.

Gejala herpes zoster

Ada beberapa gejala yang akan muncul jika Anda terkena penyakit herpes zoster:

  • Kondisi tubuh tidak stabil, dan akan menyebabkan demam dan meriang
  • Terasa gatal dan panas pada kulit di bagian tertentu
  • Munculnya bintil merah berisi air yang berada pada satu daerah tubuh saja
  • Akan terasa linu dan sakit pada sendi di daerah yang akan terserang herpes zoster
  • Biasanya terjadi dalam kurun waktu 2-7 hari

BACA JUGA: 9 Bahan Alami untuk Menghilangkan Bekas Cacar

Siapa saja yang bisa terserang herpes zoster

  • Orang yang berusia lanjut
  • Orang yang terkena HIV/AIDS atau kanker 
  • Orang yang sistem kekebalan tubuhnya lemah
  • Orang yang sedang menjalani proses kemoterapi atau terkena radiasi
  • Orang yang habis melakukan transplantasi organ tubuh
  • Orang yang mengonsumsi obat dengan risiko kekebalan tubuh menurun (steroid)

Bagaimana seseorang bisa tertular herpes zoster?

Penyebaran virus zoster ini sangat rentan terjadi jika kontak langsung dengan penderita. Biasanya, penularan ini akan cenderung menular kepada seseorang yang telah berusia lanjut. Orang berusia lanjut biasanya terserang karena imun tubuhnya yang  mulai melemah.

Tetapi penularan herpes zoster ini akan ditularkan kepada orang yang belum pernah mengalami cacar air sebelumnya, baru akan diikuti dengan herpes zoster.

Bagaimana cara mencegah herpes zoster?

Meskipun virus herpes zoster ini menular, bukan berarti kita harus menghindari penderitanya. Cukup hindari kontak langsung seperti tidak menggunakan alat makan yang sama, pakaian atau barang yang melekat di tubuh secara bergantian. Setelah berpergian biasakan membersihkan diri dengan mencuci tangan, kaki dan muka. Jaga kesehatan tubuh secara berkala dengan memakan asupan yang bergizi.

BACA JUGA: 6 Hal Penting yang Perlu Anda Tahu Tentang Vaksin Cacar

populerRelated Article