icon-category Digilife

Bersiap, Apple App Store Bakal Banjir Iklan Mulai 25 Oktober

  • 25 Oct 2022 WIB
Bagikan :

Uzone.idDear pengguna iPhone, siap-siap di App Store kalian bakal muncul lebih banyak iklan mulai Selasa, 25 Oktober 2022.

Yup, Apple baru-baru ini mengumumkan peluncuran dua kategori tambahan untuk iklan di App Store regional di semua negara tempat ia beroperasi, kecuali China. Sebelumnya di bulan September, Apple sudah mulai menghubungi beberapa developer untuk memberi slot iklan baru di 25 Oktober mendatang.

Rencananya, iklan ini bakal muncul di dalam kolom ‘Today’ dan di bagian bawah di daftar aplikasi. Nantinya, iklan-iklan ini akan menggunakan ikon dengan latar warna biru agar pengguna dapat membedakannya dari rekomendasi aplikasi lain.

Baca juga: Apple Upgrade Desain dan Spek iPad 10, Harganya Tetap Murah

Apple pertama kali mengumumkan kehadiran iklan ini pada bulan Juli lalu. Ekspansi ini merupakan bagian dari perluasan bisnis periklanannya.

Menurut laporan Mark Gurman dari Bloomberg, perusahaan berharap dapat melipatgandakan pendapatan iklannya menjadi USD10 miliar per tahun atau setara dengan Rp15,5 triliun untuk beberapa tahun ke depan.

Selain iklan App Store, perusahaan juga berencana untuk memperkenalkan iklan pencarian ke Maps dalam waktu dekat ini.

Baca juga: Nyinyiran Bos Apple untuk Metaverse, Apa Katanya?

Diketahui, Apple telah menjual iklan pencarian (search ads) melalui App Store sejak 2016. Kolom ‘Today’ sebelumnya ditempati untuk konten-konten rekomendasi dari tim redaksi Apple.

“Dengan iklan di dalam kolom ‘Today’, aplikasi kalian dapat muncul dengan jelas di halaman depan App Store dan menjadi konten pertama yang dilihat pengguna ketika mereka membuka App Store,” jelas Apple di keterangan Support Page.

Kita tunggu saja.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini