Biar Gak Malu-maluin, Begini Nih Cara Benar Makan Gyukatsu
-
Gyukatsu (Ajeng-Uzone.id)
Uzone.id - Gyukatsu mungkin sudah akrab di telinga para pencinta kuliner Jepang. Namun, gak semua orang pernah makan sajian ini, apalagi bagi yang pertama kali.
Gyukatsu alias potongan daging lembut juicy dibalut tepung lalu digoreng ini memang sedang populer belakangan ini.
Asal tahu aja, Gyukatsu set itu biasanya terdiri dari potongan deep-fried beef, salad, miso soup, steamed rice, serta dipping sauce.
Gyukatsu di sini disajikan dalam tingkat kematangan sedang dan warna daging masih pink kemerahan.
Ada renyah di luar, karena gyukatsu berbalut tepung digoreng singkat dalam suhu sangat tinggi.
Sebelum satu gyukatsu set disajikan, pramusaji akan meletakkan tungku hitam kecil. Api di dalam tungku dinyalakan, lalu batu lava ditaruh di atas tungku.
Setelah 4-5 menit dipanaskan dan asap mengepul dari batu lava, gyukatsu bisa dibakar untuk mencapai tingkat kematangan sesuai selera.
Baca juga: Bikin Bangga, Denpasar Kota Tersehat Kalahkan New York
Setelah dibakar, gyukatsu bisa dimakan bersama goma sauce (terbuat dari wijen dan handashi atau semacam penyedap rasa) atau shoyu (saus rasa asin yang terbuat dari fermentasi kacang kedelai). Namun setelah dicicip, rasa goma sauce jauh lebih gurih daripada shoyu.
Chef Eko Widyakando dari Gyu Katsu Nikaido tidak menyarankan untuk menyantap gyukatsu dari angus beef ini dengan cara sebaliknya.
“Karena saus dapat membuat permukaan batu lengket dan tingkat kematangan daging tidak sempurna,” ujar Eko.