Sponsored
Home
/
Automotive

Bikin Mobil Glowing Anti Kusam, Gampang!

Bikin Mobil Glowing Anti Kusam, Gampang!
Preview
Bagja Pratama27 June 2023
Bagikan :

Uzone.idCuaca gak menentu, kadang panas kadang hujan bikin cat mobil biasanya menjadi kusam. Gak glowing deh. Jadi para pemilik mobil harus memberikan perhatian ekstra khususnya pada cat agar tetap glowing dan gak kusam.

Reeza Budhisurya, Director Optimo Indonesia menuturkan dampak yang terjadi pada mobil khususnya cat pada bodi mobil selama musim pancaroba berlangsung.

“Saat ini Indonesia memasuki musim pancaroba yang tak jarang sering kali hujan dan panas, yang perlu kita ketahui bersama adalah bahwa Air hujan mengandung zat asam yang jika dibiarkan kering akan menjadi jamur dan merusak cat mobil kita.” ujar Reeza dalam keterangan resminya.

Melihat hal tersebut, Purewax hadir memberikan solusi perawatan cat bodi mobil menyeluruh melalui produk-produk perawatan pembersih agar pelanggan dapat terus menjaga, merawat dan mempertahankan penampilan terbaik mobil.

Berikut 5 tips melakukan perawatan bodi mobil:

Melakukan pencucian mobil setelah terkena air hujan

Sebagian besar masyarakat di Indonesia tentunya masih menganggap remeh akan bahaya air hujan dengan membiarkannya mengering dengan sendirinya pada bodi mobil.

Namun seperti yang sudah kita ketahui bersama adalah air hujan sendiri mengandung zat asam yang jika dibiarkan kering akan menjadi jamur dan merusak cat mobil.

Oleh karena itu, sebaiknya mobil langsung dicuci dan dilap sampai kering untuk menghilangkan zat asam yang dapat membuat cat mobil kusam dan berjamur.

Tidak harus menggunakan sabun, dengan membilas mobil dengan air bersih sudah cukup untuk menghilangkan air hujan dari bodi mobil.

Menutup mobil dengan sarung mobil
Mobil bersih dan terawat membuat si pemilik semakin menjaganya dengan sepenuh hati termasuk menutup mobil dengan sarung mobil dengan tujuan cat mobil awet dan tetap mengkilap.

Namun hal ini tidak direkomendasikan karena dengan menutup bodi mobil dengan sarung mobil khususnya di tempat terbuka, saat malam hari atau saat terjadinya hujan akan membuat bodi mobil menjadi lembab sehingga menjadi lebih mudah berpotensi timbulnya jamur.

Sama halnya dengan panas debu yang menempel pada permukaan cat yang terkena angin akan menjadi lebih susah dihilangkan.

Menghindari sinar matahari secara langsung

Sinar matahari bisa mengurangi kadar warna pada cat mobil. Untuk itu, disarankan sebaiknya mobil jangan terlalu sering terkena paparan sinar matahari langsung agar warna cat mobil menjadi lebih tahan lama serta tetap mengkilap.

Embun Malam

Sama halnya dengan hujan, embun pada malam hari juga mengandung zat asam yang terkandung pada air hujan. Lebih baik jika menyimpan mobil kesayangan pada tempat tertutup pada garasi yang kering dan tidak lembab.

Menggunakan Wax atau cairan pembersih

Tentunya hanya mencuci dengan air biasa setelah terpapar air hujan dan debu tidaklah cukup, Salah satu perawatan yang paling ampuh yaitu coating cat mobil.

Jika melakukan ini, maka bodi kendaraan bisa menutup pori dan menambahkan lapisan pada cat mobil, serta dipastikan lebih aman dan tidak menyebabkan masalah saat hujan. 

Dengan melakukan perawatan ini tentunya mobil akan terhindar dari water spot pada bodi mobil air hujan yang menempel pada bodi mobil akan langsung turun dan tidak menyentuh permukaan cat terlalu lama.

Sehingga pada permukaannya tidak akan muncul noda yang sulit dihilangkan, selain itu juga dapat melindungi bodi mobil dari goresan-goresan halus serta dapat melindungi dan menambah ketahanan cat mobil dengan membentuk lapisan tipis pada bodi mobil.

populerRelated Article