Sponsored
Home
/
Film

Bintang Avengers Sapa Penggemar Asia di Singapura

Bintang Avengers Sapa Penggemar Asia di Singapura
Preview
Rizky Sekar Afrisia21 March 2018
Bagikan :

Avengers: Infinity War kembali 'mengakurkan' Captain America dan Iron Man, setelah keduanya berkonflik dalam Captain America: Civil War. Waktu menonton aksi mereka di Infinity War sudah semakin dekat, setelah Marvel merilis cuplikan finalnya pekan lalu.

Film di mana seluruh tim pahlawan super Marvel, mulai Avengers sampai Guardians of the Galaxy dan para penghuni Wakanda, melawan Thanos itu bisa disaksikan 27 April mendatang.

Sebelumnya, beberapa pemain Infinity War akan berkunjung ke Asia. Sutradara Joe Russo ditemani Robert Downey Jr yang memerankan Iron Man, Benedict Cumberbatch sebagai Doctor Strange dan Karen Gillan pemeran Nebula, akan menyapa penggemarnya di Singapura.


Menurut keterangan pers yang diterima CNNIndonesia.com, mereka akan hadir dalam sesi bertemu penggemar di Marina Bay Sands, Singapura pada 16 April mendatang. Itu sekaligus sebagai penayangan terbatas dan promosi Avengers: Infinity War kepada publik Asia.

Sayangnya, belum ada keterangan lebih lanjut soal kegiatan temu penggemar itu. Marina Bay Sands berjanji akan mengumumkan keterangan lebih detail pada 2 April mendatang.

Ini bukan pertama kalinya pemain Avengers berkunjung ke Singapura. Sebelumnya, saat Iron Man dan Captain America 'terpecah' Team Cap sudah lebih dahulu menyapa masyarakat di sana.

Dua tahun lalu, Chris Evans sebagai Captain America, Sebastian Stan yang memerankan Bucky alias Winter Soldier, Anthony Mackie pemain Falcon dan sutradara Joe Russo mengunjungi Singapura untuk mempromosikan Captain America: Civil War. Team Iron Man kebagian Perancis.

Saat itu, di Singapura 'Captain America' cs tak hanya naik ke atas panggung di tengah lautan penggemar. Mereka juga melakukan sesi pemotretan serta hadir di pemutaran terbatas filmnya. Namun hanya anggota khusus klub Marina Bay Sands yang ikut menonton.

Kini giliran Downey cs yang menyapa penggemarnya di Asia.


Presiden dan Kepala Eksekutif Marina Bay Sands, George Tanasijevich mengaku senang dengan kesempatan itu. "Kami merasa terhormat bisa bekerja sama dengan The Walt Disney Company lagi untuk tur pemain film Marvel Studios mereka, Avengers: Infinity War," katanya.

Avengers: Infinity War menceritakan perlawanan seluruh pahlawan super Marvel terhadap Thanos yang berniat menguasai infinity stones dan merajai dunia. Dalam cuplikan yang tayang pekan lalu, terlihat masing-masing pahlawan super kewalahan menghadapinya.

Captain America yang kini berewok dan gondrong tak kuasa menahan tangan Thanos yang hendak menindasnya. Thor dan Doctor Strange pun terlihat kesakitan disiksa Thanos.


Itu adalah seri ketiga Avengers, setelah The Avengers (2012) dan Avengers: Age of Ultron (2015). Setelah Avengers: Infinity War (2018), masih akan ada satu film Avengers lagi yang disutradarai Joe dan Anthony Russo. Film itu membuat Dunia Sinema Marvel makin kompleks.

Berita Terkait

populerRelated Article