Home
/
Gadget

Bocoran Galaxy S22 Ultra, Ada Slot untuk Simpan S Pen

Bocoran Galaxy S22 Ultra, Ada Slot untuk Simpan S Pen
Hani Nur Fajrina08 November 2021
Bagikan :

Galaxy S21 Ultra mendukung S Pen. (Foto: Uzone.id)

Uzone.id -- Samsung seakan membuktikan rumor yang berseliweran menjelang peluncuran seri Galaxy S21 pada awal tahun 2021 ini dengan pembuktian berupa dukungan S Pen yang biasanya hadir di seri Galaxy Note. Kali ini, Galaxy S22 Ultra dipercaya juga sama.

Baru-baru muncul bocoran tampang Galaxy S22 Ultra yang fokus memperlihatkan desain di bagian bawah bodi. Di sana, tampak ada ruang atau slot yang begitu khas untuk menyimpan S Pen, seperti halnya seri Galaxy Note. 

Berbeda dengan seri Galaxy S21 yang memang mendukung S Pen, namun sifatnya opsional, sebab desainnya tipikal seri Galaxy S yang serba minimalis dan stylish

Baca juga: Mirip Galaxy Z Flip3, Ponsel Lipat Baru Huawei Meluncur 2022?

Jika bocoran desain bodi Galaxy S22 Ultra ini benar, tampaknya Samsung memang ingin mengubah pandangan terhadap fungsi S Pen. Dengan menghadirkan slot khusus S Pen, jelas bahwa Galaxy S22 Ultra ini akan ditujukan untuk fungsi seperti seri Galaxy Note yang mengedepankan multitasking.

Preview
(Foto: Front Page Tech/Ubergizmo)

Baca juga: Samsung Galaxy S21 FE Dirilis 11 Januari 2022?

Selain itu, S Pen juga berarti sudah bawaan dengan Galaxy S22 Ultra, bukan dijual secara terpisah seperti halnya seri Galaxy S21. Bisa jadi juga dari segi desain dan estetika, Galaxy S22 Ultra akan sedikit tebal dari desain Galaxy S pada umumnya. 

Belum ada bocoran lebih lanjut mengenai S Pen dan soal rincian desain Galaxy S22 Ultra ini, seperti ketebalan dan tampang lebih detail dari layar dan bodi keseluruhannya.

Seri Galaxy S22 sejauh ini disebut-sebut akan dirilis pada awal tahun 2022. 

populerRelated Article