icon-category Technology

Bos Go-Jek Nadiem Makarim Masuk Daftar Bloomberg 50 Tahun 2018

  • 08 Dec 2018 WIB
Bagikan :

Bloomberg baru saja merilis sederet nama orang-orang di dunia yang dianggap paling menginspirasi di sepanjang tahun 2018. Nama-nama ini dicantumkan ke dalam daftar Bloomberg 50 tahun 2018. 

Nama-nama yang masuk ke dalam daftar ini adalah para tokoh di bidang bisnis, hiburan, keuangan, politik, dan teknologi dan sains yang di 2018 ini memiliki pencapaian sangat penting, begitulah kata Bloomberg. 

Yang menarik dari daftar ini adalah adanya nama Nadiem Makarim, pendiri sekaligus CEO Go-Jek. Nadiem menjadi satu-satunya orang Indonesia yang masuk ke dalam daftar Bloomberg 50 pada tahun 2018 ini.

Dalam rilis ini, Bloomberg menyebut bahwa Go-Jek selaku super app yang berbasis di Indonesia baru saja memperoleh investasi sebesar 1,5 miliar dolar AS pada Januari lalu dan sedang bersaing dengan Grab yang berbasis di Singapura. Aplikasi Go-Jek disebut sebagai super app karena telah menyediakan berbagai layanan untuk keperluan sehari-hari seperti layanan transportasi, jasa pengiriman makanan, hingga menyediakan dompet digital.

“Tidak ada aplikasi lain yang telah mengubah kehidupan kota Indonesia dengan cepat dan dalam seperti Go-Jek, yang mana Makarim, seorang lulusan Harvard Business School, mengembangkan fokus di tahun 2015-nya pada pemesanan ojek menjadi aplikasi untuk membayar tagihan, memesan makan siang, atau menjadwalkan pembersihan rumah,” tulis Bloomberg. 

Sekarang Go-Jek sedang melakukan ekspansi ekonomi di Asia Tenggara, dengan memperluas layanannya ke Filipina, Singapura, Thailand, dan Vietnam. Rencana pertumbuhan Go-Jek ini disebut meningkatkan persaingannya dengan Grab, yang telah memanfaatkan pendanaan besar-besaran dari SoftBank Group Corp dan investor lainnya ke dalam dorongan agresif ke seluruh wilayah yang bisa dijangkaunya, termasuk Indonesia. 

Sejak 2016 Go-Jek sedikitnya telah memperoleh suntikan dana sebesar 2 miliar dolar AS. Para investor Go-Jek antara lain adalah Google, Tencent, Meituan-Dianping, dan Temasek Holding. Sementara itu, Grab sendiri sedikitnya telah memperoleh suntikan dana 6 miliar dolar AS, antara lain dari Softbank, Didi Chuxing, dan Toyota

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : nadiem makarim gojek 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini