Home
/
Gadget

Bos Pamerkan Hasil Jepretan Xiaomi Mi 11?

Bos Pamerkan Hasil Jepretan Xiaomi Mi 11?

-

Tomy Tresnady14 December 2020
Bagikan :

Ilustrasi Xiaomi Mi 11 (Foto: Pocketnow)

Uzone.id - Xiaomi Mi 11 kabarnya akan diumumkan di China pada 29 Desember 2020.

Jelang pengumuman ponsel model flagship Xiaomi ini, sudah ada beberapa bocoran render yang menunjukkan desainnya.

Direktur Produk Redmi Wang Teng Thomas pun telah memposting hasil jepretan kamera dengan pemandangan malam bersalju di Xiaomi Technology Park.

Beberapa pengguna internet menemukan bahwa postingan Weibo Wang Teng tidak mengungkapkan model yang digunakan untuk memublikasikan postingan tersebut.

Sebelumnya, Wang Teng memposting gambar di Weibo pakai Redmi Note 9. Maka dari itu, muncul spekulasi bahwa Wang Teng mungkin sudah mulai menggunakan Mi 11.

BACA JUGA: Xiaomi Mi 11 Dirumorkan Rilis 29 Desember 2020

Hasil jepretan kamera di malam hari itu cukup mengesankan. Mi 11 diharapkan jadi flagship Xiaomi pertama yang membawa prosesor Snapdragon 888 buatan Qualcomm dan punya pengisian cepat 55W.

Render yang sudah muncul juga menunjukkan Mi 11 akan pakai kamera belakang dengan pengaturan tiga kamera dan kamera utama diharapkan mendapat dukungan stabilitasi gambar optik (OIS).

Mi 11 juga diharapkan punya varian Pro dengan resolusi 2K +, layar AMOLED, dan refresh rate 120 Hz.

Setelah diluncurkan pada 29 Desember, kemungkinan Mi 11 diluncurkan pada Januari 2021, seperti dilansir Uzone.id dari Gizmo China.

VIDEO Asus ROG Phone 3 Versi Termahal, yang Gue Suka dan Gak Suka - Review

populerRelated Article