icon-category News

Butuh 30 Orang untuk Taklukkan Sapi Kurban Jokowi di Yogyakarta

  • 22 Aug 2018 WIB
Bagikan :

Usai menjalankan ibadah salat Idul Adha, puluhan masyarakat Dusun Ngetal, Margoagung, Seyegan, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) berkumpul di halaman Masjid Nurul Huda untuk menyembelih sapi kurban Presiden Jokowi. Butuh gotong royong puluhan orang untuk merobohkan sapi seberat 900 kg tersebut.

Takmir Masjid Nurul Huda, Ludiman (58) menjelaskan, sebanyak 30 warga bahu membahu merobohkan sapi tersebut untuk disembelih. Menggunakan teknik tambang silang, warga sempat tiga kali gagal merobohkan sapi ras campuran limosin dan peranakan ongole (PO) tersebut.

"(Butuh 30 orang) karena besar. Kalau yang lain (dua sapi kurban dari warga) tidak berpengaruh. Karena besar (lalu) tambangnya kurang panjang. Kira-kira tadi ada 30 orang. Tadi dia (sapi) gerak terus sehingga tiga kali gagal," jelas Ludiman di lokasi, Rabu (22/8).

Ludiman menjelaskan teknik tambang silang merupakan cara yang paling aman dan tidak menyakiti sapi. Teknik tersebut juga dianjurkan oleh dinas terkait dan juga dokter hewan. Untuk mempermudah, warga juga menggunakan bambu dan pohon sebagai alat bantu.

"Ini merupakan petunjuk dari dokter hewan. Ditambatkan ke pohon untuk membantu karena kekuatan sapi berat sekali, besar," tuturnya.

Selang beberapa menit, sapi berusia 2,5 tahun dengan 177-179 cm dan panjang 2 meter lebih itu akhirnya bisa dirobohkan. Puluhan warga melanjutkan gotong royong memotong daging. Selain satu sapi Jokowi, ada dua sapi warga dan tiga kambing warga yang dipotong.

"Kambing tiga, tapi yang dua akikah," bebernya.

Setelah dipotong-potong, daging sapi kurban Jokowi akan disalurkan ke tiga dusun yaitu Ngetal, Karang, dan Beteng dengan total 753 kepala keluarga (KK). Masing-masing keluarga akan mendapat 2,5 kg daging.

"(Dibagikan di) Masjid Nurul Huda, Ngetal, kemudian Al Hidayah, Karang, dan Musala Al Faizin, Beteng. Prioritas warga miskin," jelasnya.

Warga pun mengaku senang mendapatkan daging sapi kurban Jokowi. Ketua RT 09, Hartanto mengungkapkan, baru kali ini dusunnya mendapat bantuan sapi kurban dari Jokowi.

"Baru pertama kali. Merasa syukur alhamdulillah dibantu. Warga senang dan terbantu. (Dulu) nggak pernah sebesar ini, yang penting memenuhi syarat," katanya.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : Sapi Kurban Idul adha Jokowi 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini