Home
/
Digilife

Canva Punya Saingan! Microsoft Designer Sudah Meluncur

Canva Punya Saingan! Microsoft Designer Sudah Meluncur

Ilustrasi: Windows/Unsplash

Marsha Bremanda26 October 2022
Bagikan :

Uzone.id -- Kerap menjadi andalan bagi desainer pemula, tampaknya sekarang Canva harus bersiap memperhatikan saingan baru dari Microsoft.

Yup, aplikasi desain yang punya 100 juta pengguna aktif bulanan ini sekarang sudah punya saingan. Microsoft meluncurkan aplikasi desain grafis yang menjadi alternatif Cava bernama Designer.

Layaknya aplikasi desain lain, pengguna bisa mendesain secara manual atau memanfaatkan template yang sudah disediakan.

Menurut Microsoft, Designer hadir bukan hanya sekadar aplikasi desain grafis karena aplikasi ini didukung oleh kecerdasan buatan (AI) dan sistem OpenAI DALL-E-2. Hal ini memungkinkan pengguna membuat desain khusus menggunakan teks atau gambar.

Baca juga: Resesi Makin Menghantui, Microsoft Pangkas 1.000 Karyawan

Juru bicara Microsoft menyampaikan pada awalnya Designer membidik dihadirkan untuk konsumer saja. Namun, ternyata aplikasi ini bisa dimanfaatkan untuk para pekerja di perusahaan, lembaga pemerintah dan sekolah, atau kategori lain.

Mirip dengan sistem Canva, aplikasi ini juga memungkinkan pengguna untuk membuat desain presentasi macam PowerPoint dan menjajal secara gratis lewat tampilan pratinjau web (preview).

Melihat keadaan ekonomi saat ini, sejumlah perusahaan berupaya untuk menghemat uang dengan mengurangi jumlah penyedia perangkat lunak yang digunakan. Melansir dari berbagai sumber, dengan penambahan Designer ke langganan Office ini dapat membantu perusahaan memotong pengeluaran untuk Canva.

Baca juga: Masuk 5 Besar Startup Paling Bernilai di Dunia, Segini Valuasi Canva

“Tidak ada perusahaan yang punya posisi lebih baik daripada Microsoft untuk membantu organisasi memenuhi kebutuhan digital mereka jadi dapat melakukan lebih banyak dengan lebih sedikit,” kata CEO Microsoft, Satya Nadella.

Ke depannya, aplikasi Designer ini akan tersedia dengan dua opsi, gratis dan berbayar. Untuk pengguna berbayar tentu akan mendapatkan fitur lebih lengkap dan pilihan template lebih banyak dibanding opsi gratis.

populerRelated Article