Cara Bagikan Lirik Lagu dari Spotify ke Instagram
Uzone.id - Spotify telah menghadirkan fitur lirik lagu ke Indonesia sejak tahun lalu. Kini mereka menambahkan fitur tersebut sehingga bisa dibagikan ke teman-teman di media sosial. Caranya juga cukup mudah, hanya dengan beberapa kali klik.
Lirik telah menjadi salah satu fitur yang paling banyak diminati oleh para pendengar di seluruh dunia. Bekerjasama dengan Musixmatch, Spotify menghadirkan fitur lirik lagu di Indonesia pada 2020 dengan menyediakan akses dalam aplikasi untuk mayoritas lagu di koleksi musik Spotify yang luas. Setelah melalui sejumlah pengujian, Spotify kini meningkatkan pengalaman menggunakan fitur lirik yang mudah dan interaktif menjadi dapat dibagikan.Terletak di bagian bawah laman ‘Now Playing View’ pada aplikasi Spotify, fitur lirik sekarang menjadi fitur interaktif dan dapat dibagikan yang akan mengajak para pendengar untuk menyelami lebih dalam sebuah lagu serta artis favorit mereka. Bahkan mereka bisa saja menemukan artis-artis baru.
Begini caranya untuk membagikan lirik lagu dari Spotify:
- Buka aplikasi Spotify di ponsel Anda dan putar lagu favoritmu. Pastikan aplikasi Spotify sudah di-update ke versi terbaru untuk pengalaman yang lebih optimal
- Tarik ke atas dari bagian bawah laman ‘Now Playing View’. Lakukan Ini untuk menampilkan lirik lagu yang muncul secara real time seiring lagu berputar
- Klik tombol “Share” pada bagian bawah laman fitur lirik
- Pilih bagian lirik lagu yang ingin Anda bagikan ke media sosial Anda. Pendengar dapat memilih sampai lima baris lirik untuk dibagikan!
- Lirik favoritmu sudah bisa kamu bagikan dengan lingkaran pertemanan kamu di media sosial!
Musik memiliki kekuatan untuk menyatukan banyak orang; dan melalui fitur berbagi lirik, para pendengar Spotify dapat berekspresi di media sosial sembari mengajak teman-teman mereka untuk bernyanyi bersama. Terlebih lagi, dengan akses ke “dunia” lirik, para pendengar juga dapat memupuk koneksi yang lebih kuat dengan musik dan artis yang mereka sukai dan dapat menyelami makna yang lebih dalam di balik setiap lagu.
Menurut Kossy Ng, Head of Music Spotify, Asia, perusahaannya tidak pernah berhenti mencari cara baru untuk berinovasi dan meningkatkan pengalaman para pendengar kami di Spotify. Menyusul peluncuran fitur lirik di 2020, kini ada pengalaman baru lainnya yang dapat membantu pendengar untuk bisa terkoneksi, baik dengan musik maupun komunitas mereka, lewat fitur berbagi lirik.
"Sekarang, mereka bisa lebih cepat dan lebih mudah untuk berbagi pemikiran dan perasaan mereka dengan teman maupun orang-orang yang dicintai lewat kekuatan musik di Spotify," ujar Kossy.
Mulai hari ini, fitur lirik tersedia bagi seluruh pengguna Gratis dan Premium di seluruh dunia dan di seluruh perangkat iOS dan Android, desktop, konsol game,* dan TV, sehingga jutaan penggemar dapat terhubung dengan musik dan artis yang mereka sukai secara lebih mendalam.