icon-category Digilife

Daftar Museum yang Bisa Dikunjungi Secara Virtual

  • 30 Mar 2020 WIB
Bagikan :

Ilustrasi (Foto: Unsplash)

Uzone.id - Untuk kalian yang sedang belajar dari rumah dan ingin berpergian mengunjungi museum, jangan khawatir karena  beberapa museum yang hadir secara virtual,nih.

Museum ini dapat kalian jelajah secara online dengan berbagai tampilan menarik dan berbeda. Berbagai benda antik serta memiliki sejarah dari berbagai belahan dunia dapat kalian nikmati secara digital dan tentunya menambah edukasi.

Baca juga: Kerja dari Rumah? Ini Aplikasi Video Call yang Cocok untuk Meeting

Apa saja rekomendasinya, berikut daftar museum virtual yang dimiliki berbagai negara yang dikutip dari situs Boredpanda, Senin (30/3/2020).

1. British Museum, London

Terdapat berbagai artefak serta mumi dari mesir yang penuh dengan sejarah berbeda dimana kalian bisa menikmati secara online dari situs sejarah yang berada di jantung kota Inggris ini.

2 Rijksmuseum, Amsterdam

Museum ini menjadi saksi sejarah bagi banyak karya besar saat belanda Berjaya, selain aula yang di dekorasi begitu indah pengunjung virtual juga akan disuguhkan dengan karya besar Vermeer dan Rembrandt.

3. National Gallery of Art, Washington, D.C.

Keunikan dari museum ini, terdapat dua eksibisi di dalamnya yang akan disuguhkan ke pengunjung virtual yaitu, sejarah Gaya amerika dari tahun 1740 ke 1895 dan eksibisi lainnya yaitu karya seniman Johannes Vermeer dengan Dutch Baroque

4. Guggenheim Museum, New York

Tangga spiral yang dapat kalian nikmati secara virtual menjadi salah satu pertunjukkan museum asal New York ini, lalu penyuguhan lain seperti karya seni dari berbagai periode sejarah, termasuk era Impresionis, Post-Impresionis, Modern dan Kontemporer. Menarik bukan?

5 National Museum of Modern and Contemporary Art, Seoul

Menjadi yang populer di Korea, kini pengunjung dapat mengakses dari mana saja di seluruh dunia. Jalan-jalan virtual museum nasional ini akan membawa pengunjung melewati enam lantai seni kontemporer Korea dan internasional.

6. Pergamon Museum, Berlin

Museum Bersejarah ini memiliki banyak koleksi artefak kuno seperti Ishtar Gate of Babylon yang terkenal hingga Altar Pergamon dan pegamon ini ialah museum yang terbesar di Jerman.

7. Van Gogh Museum, Amsterdam

Museum satu ini adalah Rumah bagi karya seni terbesar seniman Vincent van Gogh. Koleksinya meliputi lebih dari 200 lukisan, 500 gambar, dan lebih dari 750 surat pribadi yang dapat kalian nikmati secara virtual.

8 The J. Paul Getty Museum, Los Angeles

Dengan tema kembali ke abad ke-8, Pengunjung dapat melihat karya seni dari Eropa. Ketika tur dimulai, pengunjung akan dibawa menjelajahi koleksi besar seperti lukisan, gambar, patung, manuskrip, dan foto secara virtual

9 Musée; Orsay, Paris

Pengunjung bisa menyaksikan karya seni dari seniman terkenal dunia seperti Monet, Gauguin, dan Cazzanne secara virtual di museum ini. Galeri ini memiliki puluhan karya terkenal seniman Prancis yang hidup dan bekerja dari tahun 1848 hingga 1914.

10. National Museum Of Anthropology, Mexico City

Terdapat 23 ruang pameran yang menampilkan berbagai benda kuno, bahkan termasuk beberapa dari peradaban Maya kuno, Museum ini dinyatakan sebagai rumah warisan pra-Hispanik Meksiko dan berbagai artefak arkeologi dan sejarah.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini