Home
/
Automotive

Deretan Motor yang Pernah Ditunggangi Tom Cruise buat Adegan Ekstrem

Deretan Motor yang Pernah Ditunggangi Tom Cruise buat Adegan Ekstrem
Brian Priambudi15 July 2023
Bagikan :

Uzone.id - Tom Cruise dikenal sebagai aktor film Hollywood yang gemar melakukan adegan berbahaya. Seperti di film terbarunya yakni 'Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One' beberapa aksi berbahaya dilakukan olehnya tanpa menggunakan pemeran pengganti.

Menariknya aksi berbahaya ini kerap dilakukan dengan menggunakan motor yang menjadi hobi dari pemeran utama Mission Impossible tersebut.

Dilansir dari Dmarge, di film 'Dead Reckoning Part One', Tom Cruise melakukan syuting adegan paling berbahaya pada September 2020. Adegan di ambil di pegunungan Helsetkopen, Norwegia, menggunakan Honda CRF 250 untuk lompat dari jurang tinggi.

Momen behind the scene saat ia menunggangi Honda CRF 250 ini pun sempat viral di media sosial.

Jelas, Honda CRF 250 bukan satu-satunya motor yang dikorbankan untuk aksi berbahaya Tom Cruise.

Seperti dikutip dari Movie Web, ada beberapa motor lain yang diandalkan Tom Cruise saat ia melakukan aksi berbahaya untuk adegan film-film yang ia bintangi.

Preview

Di film 'Mission: Impossible 2' Tom Cruise menggunakan Triumph Street Triple 955i keluaran 2000 untuk aksi kejar-kejaran dengan adegan tembak-menembak. Motor ini dikenal karena konfigurasi mesin 3-silinder yang unik, lampu depan ganda, dan gayanya yang klasik membuat motor ini sangat menarik.

Triumph Street Triple 955i sendiri memiliki kapasitas mesin 955 cc, 3-silinder yang menghasilkan tenaga 120 dk dan torsi 100 Nm.

Preview

Kemudian di film berikutnya yakni 'Mission: Impossible III', Tom Cruise tampil menggunakan Triumph Bonneville. Meskipun tidak digunakan untuk kejar-kerjaran, namun kecintaan Tom Cruise pada motor membuat Bonneville tetap masuk ke dalam frame.

Triumph Bonneville memiliki kapasitas mesin 790 cc 2-silinder segarsi yang mampu menghasilkan tenaga 61 bhp dan torsi 60 Nm.

Preview

Kemudian di 'Mission: Impossible – Rogue Nation' memperlihatkan motor supersport BMW S1000RR. Tom Cruise menggunakan motor ini dalam adegan kejar-kejaran bersama agen dari MI6. Bahkan kabarnya motor ini digeber oleh karakter Ethan Hunt hingga kecepatan 130 mph atau setara 209 km/jam.

BMW S1000RR sendiri merupakan motor supersport andalan BMW dan menjadi yang terkencang saat ini. Motor ini dibekali mesin 1.000 cc 4-silinder segaris yang menghasilkan tenaga hingga 199 hp dan torsi 113 Nm.

Preview

Terakhir adalah BMW R NineT yang digunakan oleh Tom Cruise di 'Mission: Impossible - Fallout'. Di film yang satu ini motor diperlihatkan dalam adegan kejar-kejaran saat karakter Ethan Hunt dikejar di Paris oleh petugas Polisi.

Motor ini memiliki mesin yang cukup besar yakni mencapai 1.170 cc, 2-silinder boxer yang menawarkan tenaga hingga 110 hp dan torsi 116 Nm.

Menariknya bukan hanya di waralaba 'Mission: Impossible' saja, Tom Cruise juga kerap menggunakan motor lain di film-filmnya, seperti CRF 450X di 'Oblivion', Triumph Thruxton di 'Edge of Tomorrow', Ducati Hypermotard di 'Knight and Day', hingga Kawasaki GPZ900R di 'Top Gun'.

populerRelated Article