Desain Honda HR-V Terbaru Sudah Terdaftar di Indonesia
Foto: dok. Honda
Uzone.id - Honda beberapa waktu terakhir memang digosipkan sedang menggarap model terbaru Honda HR-V. Nah, ternhata desain model terbarunya itu sudah didaftarkan di Indonesia. Kapan mau dijual nih?Desain Honda HR-V terbaru tersebut terdaftar di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kementerian Hukum dan HAM Indonesia.
Desain tersebut punya nomor perndaftaran No.17/DI/2021 yang terbit pada Juni 2021 tercantum Honda Motor Co Ltd mendaftarkan karyanya sejak 30 Oktober 2020.
Baca juga: Daftar 23 Mobil Baru yang Dapat Diskon PPnBM 0 Persen Sampai Agustus 2021
Sementara desainernya tercatat Daisuke Akojima, yang diketahui sebagai desainer eksterior dari New HR-V, sebagaimana dikutip dari Berita Resmi Desain Industri.
Tidak hanya itu, Honda Motor Co., Ltd juga mendaftarkan beberapa desain paten lain seperti panel instrumen, konsol tengah, bumper depan-belakang, hingga lampu depan.
Secara tampang, Honda HR-V generasi terbaru ini lebih kalem dan futuristis. Terlihat grill khas Honda, Solid Wing Face berganti dengan grill multi-garis horizontal, lampu menyipit dan foglamp minimalis.
Bagian sampingnya tetap sederhana, dengan over vender guna menyiratkan sebuah crossover, serta tersedia model dua warna body dengan atap hitam dan tuas gagang pintu belakang tersembunyi.
Bagian belakangnya, dari siluet desainnya, terlihat bagian kaca belakang lebih melandai layaknya mobil-mobil coupe. Honda juga menambahkan lampu kombinasi yang terintegrasi dengan reflektor yang di desain horizontal sepanjang pintu bagasi.
Dengan didaftarkannya desain Honda HR-V terbaru ini, apakah ini pertanda kemunculannya di Indonesia bakal gak lama lagi? Kita nantikan saja.
VIDEO Review Mitsubishi Xpander Black Edition Rockford Fosgate: