Desain Terakhir Karl Lagerfeld untuk Chanel Fall 2019
Kepergian Karl Lagerfeld pada bulan lalu memang menyisakan kesedihan mendalam bagi Chanel, namun hal tersebut tak membuat pergelaran Chanel menjadi tak berkesan. Bisa dilihat dari koleksi Fall/Winter 2019 yang baru saja digelar. Panggung dibuat seperti pedesaan di atas gunung yang diselimuti salju.
Chanel mengolaborasi desain dari mendiang Karl Lagerfeld dan Virgini Viard menjadi ragam busana bersiluet maskulin dan feminin sesuai dengan ciri khas rumah mode ini. Tak hanya itu, berbagai aksen menarik pun turut dimanifestasikan ke dalam koleksi teranyar ini, sebut saja motif houndstooth, tartan, chevrons, hingga snow flakes, hadir menghiasi busana terbaru Chanel.Perpaduan palet warna putih, krem, hitam, dan biru tua menciptakan kesan musim dingin yang romantis. Meskipun Chanel juga mengaplikasikan warna ungu, merah muda fuchsia, merah maroon, dan hijau zamrud pada koleksi ini.
Pergelaran fashion Chanel yang berlangsung di Grand Palais, Paris, ini pun dihadiri sejumlah selebriti ternama, dari model yang berjalan, brand ambassador, maupun para tamu undangan. Dan berikut Bazaar tampilkan siapa saja yang terlihat menyemarakkan fashion show Chanel Fall/Winter 2019.
1. Penélope Cruz
Preview
Selain menjadi wajah kampanye, Penelope pun didaulat menjadi model oleh Chanel. Menggunakan gaun tweed berwarna hitam dan emas iridescent serta gaun mini berwarna putih, Penelope terlihat sangat girly dan fashionable.
2. Kristen Stewart
Preview
Kristen Stewart terlihat stylish dengan jumpsuit berbahan wool dan cashmere serta aksen logo double CC yang ikonis. Busana ini merupakan salah satu koleksi teranyar dari Chanel.
3. Ellie Bamber
Ellie terlihat menggagumkan dengan atasan hitam bermaterial kulit domba yang dipadukan bersama aksen logo Chanel berwarna emas serta embellishment biru.
4. Anna Mouglalis
Preview
Menggunakan gaun abu-abu berbahan wool dan satin silk dengan aksen perhiasan dibagian kancing serta bebuluan di bagian ujung gaun, menjadikan Anna Mouglalis terlihat anggun.
5. Nana Komatsu
Nana memilih tampil maskulin dengan setelan jaket berwarna hitam beraksen logo Chanel ungu dan dipadukan bersama T-shirt hitam.
6. Ann Hsu
Preview\
Aksesori gelang serta clutch berwarna emas dengan detail rumit yang dipakai Ann, nampak serasi dengan busana serba hitam yang ia kenakan.
7. Alma Jodorowsky
Preview
Jaket dari Chanel memang selalu membuat siapapun yang memakainya terlihat fashionable. Alma adalah salah satunya, jaket dengan aksen rantai ini terlihat stylish dikenakan dirinya bersama atasan senada berpotongan halterneck.
8. Marine Vacth
Preview
Marine terlihat sangat elegan berbalut busana setelan serba hitam.
9. Gwei Lun-Mei
Coat hitam dipadukan bersama vest dan gaun berwarna emas menjadi suatu tampilan yang chic dan elegan.
10. Jennie Kim
Preview
Bintang K-pop ini terlihat seperti seorang putri salju dengan busana gaun tweed berwarna putih yang dilengkapi bersama sepatu dan tas dari Chanel.
11. Liu Wen
Preview
Elegan, stylish dan feminin adalah tiga kata yang mencerminkan penampilan Liu Wen pada saat menggunakan setelan tweed dan beraksen glitter dari Chanel. Aksesori tas dan belt yang ia pakai menjadikan keseluruhan padanan menjadi sempurna.
12. Marion Cotillard
Preview
Gaun berbahan tweed dipadu bersama sepatu boots tinggi dalam palet warna monokrom, membuat penampilan Marion Cotillard tampil statement.
13. Virgine Ledoyen
Preview
Tenyata menggunakan bahan kulit pun mampu memberikan impresi elegan sekaligus stylish.
14. Monica Bellucci
Preview
Monica Belluci selalu terlihat menarik dengan busana apapun yang dirinya kenakan, salah satunya dengan coat dari Chanel ini.
15. Claudia Schiffer
Preview
Claudia terlihat lebih segar dengan padanan knitwear putih, kalung pendant, dan celana merah.
16. Naomi Campbell
Preview
Sebagai seorang supermodel, Naomi selalu tahu busana apa yang ia akan kenakan untuk tampil outstanding. Dan busana dengan nuansa warna emas, hitam, serta hijau menjadi pilihan yang sempurna.
(Foto: Courtesy of Chanel)