Home
/
Music

Despacito, Video Musik Pertama yang Ditonton 4 Miliar Kali

Despacito, Video Musik Pertama yang Ditonton 4 Miliar Kali
Adhie Ichsan14 October 2017
Bagikan :

Baru 2 bulan dinobatkan sebagai video paling banyak ditonton di YouTube dengan pencapaian 3 miliar orang sejak dirilis awal Januari lalu, lagu 'Despacito' kembali memecah rekor dengan menembus lebih dari 4 miliar penonton.

Sudah 9 bulan sejak lagu milik Luis Fonsi dan Daddy Yankee itu dirilis. Namun, lagu ini kelihatannya tidak bisa lepas dari benak para penikmat musik. 'Despacito' berhasil mengalahkan video musik milik Wiz Khalifa, 'See You Again' dan 'Gangnam Style' milik Psy.

Maka dari itu, 'Despacito' kini sukses menduduki urutan pertama video yang paling banyak ditonton di YouTube.

Luis Fonsi sebagai sosok yang menyanyikan lagu ini pun menuliskan ucapan terima kasihnya melalui akun Twitter-nya, @LuisFonsi.

"Empat miliar penonton! Terima kasih sudah mendukung kami. Terima kasih, Puerto Rico," tulisnya. Bagi kamu yang belum tahu, 'Despacito' berarti 'pelan-pelan' dalam bahasa Indonesia. 

Selain itu, video musik 'Despacito' dikabarkan mendapat sekitar 100 juta viewers dalam waktu kurang dari 2 minggu dengan rata-rata 14,7 juta views setiap harinya. 'Despacito' juga mengalahkan video musik terbaru Taylor Swift, 'Look What You Made Me Do', yang mendapatkan rata-rata 12,3 juta views setiap harinya. Meskipun, video musik Swift baru dirilis Agustus lalu.

Selain YouTube, 'Despacito' juga memecahkan rekor di Vevo sebagai video musik berbahasa Spanyol yang paling banyak ditonton dalam waktu 24 jam. Dalam waktu satu hari itu, 'Despacito' mendapatkan lebih dari 5,4 juta views.

Selain itu, lagu yang mengusung nuansa reggaeton, latin pop, dance/electronic, dan pop ini juga menjadi video musik tercepat yang berhasil meraih 200 juta views, 2 miliar views, dan 3 miliar views. Menurut laporan Nielsen Music Amerika Serikat, 'Despacito' juga telah didengarkan via streaming sebanyak 4,6 miliar dalam 6 bulan saja.

Tags:
populerRelated Article