icon-category Entertainment

Diminta Bersyukur karena Punya Suami Tampan, Ini Kata Nana Mirdad

  • 07 Aug 2018 WIB
Bagikan :

Bukan rahasia, suami Nana Mirdad, Andrew White, kerap dikagumi karena parasnya yang tampan. Tak hanya itu, aktor sekaligus pengusaha tersebut juga punya tubuh atletis yang seakan tak pernah gagal membuat kaum hawa histeris.

Kakaguman itu pun sering disampaikan sejumlah warganet melalui Instagram Nana Mirdad. Sayangnya, ada segelintir orang yang justru menghubung-hubungkan ketampanan Andrew White dengan warna kulitnya dan lantas membandingkan dengan warna kulit sang istri.

Andrew White dan Nana Mirdad. (Instagram)
Andrew White dan Nana Mirdad. (Instagram)

Seperti perkataan salah satu warganet yang ditunjukkan Nana Mirdad melalui Instagram Storynya. "Nana kamu beruntung bnget sih dpt andrew. suami kmu itu putih ganteng... bersyukur lah kamu yg hanya kulit sawo matang," tulis warganet yang disamarkan namanya tersebut.

Nana Mirdad tak lantas tinggal diam. Tak emosi, pesinetron yang kini menetap di Pulau Dewata itu justru merasa penilaian warganet tersebut terkesan lucu dan membingungkan.

"DM ini menurutku lucu.. Bingung dengan orang2 yang merasa bahwa mendapatkan suami yang putih ganteng itu adalah keberuntungan yang sesungguhnya.. Apalagi setelah itu bilang bahwa aku harus bersyukur karena kulitku kan hanya sawo matang," tulis Nana Mirdad.

Nana Mirdad tanggapi warganet yang mengomenari penampilannya dan suami.
Nana Mirdad tanggapi warganet yang mengomenari penampilannya dan suami.

Nana Mirdad lantas menganjurkan publik untuk berhenti menilai seseorang hanya dari penampilannya. Menurut Nana Mirdad, paras rupawan yang dimiliki suami juga tak berpengaruh pada keharmonisan rumah tangga.

"Sebaiknya lihat orang jangan hanya dari warna kulitnya.. Bagian luar manusia ngga jadi jaminan pernikahan akan bahagia karena beauty fades after a while, but character last forever," sambung Nana Mirdad.

Andrew White bersama Nana Mirdad dan kedua anak mereka, Jason dan Sarah di peluncuran film 'Star Wars: The Last Jedi' di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (17/12/2017). [suara.com/Ismail]
Andrew White bersama Nana Mirdad dan kedua anak mereka, Jason dan Sarah di peluncuran film 'Star Wars: The Last Jedi' di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (17/12/2017). [suara.com/Ismail]

Artis kelahiran 14 Maret 1985 itu pun meminta pengikutnya untuk tetap percaya diri dengan warna kulitnya masing-masing. Bagi Nana Mirdad, semua ras dengan warna kulit apa pun punya ciri khas yang patut dibanggakan.

"Jangan pernah merasa minder dengan warna kulit kita apapun itu.. Semua race punya kecantikan dan keunikan masing2.. Putih bukan berarti selalu lebih baik dari sawo matang," ungkap Nana Mirdad.

 

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini