Home
/
Entertainment

Donita: Jangan Melarang Anak karena Bisa Jadi Penakut

Donita: Jangan Melarang Anak karena Bisa Jadi Penakut
Tomi Tresnady01 May 2017
Bagikan :

Noni Annisa Ramadhani atau yang lebih dikenal dengan Donita mulai berani berkata "Iya Boleh" kepada putranya, Alfarizqy Ataris Svarga Nugroho, jika ingin melakukan hal untuk mengeksplorasi diri.

"Jangan ngelarang anak karena anak bisa jadi penakut. Yang kedua anak bisa jadi nggak percaya diri," kata Donita di acara Explore Your World, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (29/4/2017).

Donita juga yakin bila dilarang akan muncul rasa penasaran di dalam diri anak. Dia takut putranya diam-diam melakukan hal yang dilarang.

"Nah, kalau penasaran nanti jadi nyolong-nyolong, itu akan jadi bahaya karena nggak diawasin," lanjut istri dari Adi Nugroho ini.

 Ia mengaku punya kekhawatiran saat anak diberi kebebasan untuk menjawab rasa penasarannya.

"Misalnya, kalau anak lagi pegang gunting, saya berusaha untuk memilih kata selain jangan. Saya putar otak untuk mengganti kata-kata tersebut. Misalnya, dengan mama pinjam dulu guntingnya. Ini bisa mengatasi atau mengantisipasi bahaya pada anak," katanya.

Dia sadar berkata "jangan" kepada anak akan menghambat proses pertumbuhannya. "Kalau kita mulai ganti kata itu misalkan, boleh naik tangga nggak? Iya boleh tapi hati-hati. Itukan menguatkan otot tangan dan kakinya supaya bisa stabil naik turun tangga. Terus pegang balon, dia akan mengenal bentuk dan dia tau kalo balon itu pecah isinya ada udara."

Preview

 

Berita Terkait:

Tags:
populerRelated Article