Enam Gaya Modern Berhijab Halima Aden
Namanya kini tengah sering didengar di dunia mode. Mungkin itu karena wanita keturunan Amerika-Somalia ini menciptakan sejarah tersendiri dengan menjadi model berhijab pertama yang berjalan di perhelatan fashion week.
She rocked the Max Mara, Alberta Ferreti and Yeezy Fall/Winter 2017 runways! Masih berusia 19 tahun, Halima Aden pertama kali dikenal saat mengikuti Miss Teen Minnesota USA pageant di tahun 2016, dimana ia mengenakan burkini atau baju renang khusus wanita berhijab.Carine Roitfeld, Editor-in-Chief Vogue France bahkan menjadikan sang model sebagai cover dari buku CR Fashion Book miliknya. Setelahnya, ia dikontrak oleh IMG Models dan wajahnya terlihat di berbagai majalah mode.
Halima Aden menjadi ikon diversity di dunia mode, dan membuktikan bahwa ada ruang untuk wanita muslim dan berhijab di fashion. Yuk, simak gaya berpakaiannya yang bisa jadi style inspo Anda di hari Raya nanti!
Floral Blazer
Terlihat di fashion spread Vogue Arabia, ia mengenakan floral blazer dan maxi skirt berikut. Lalu dipadankan dengan penutup kepala berwarna kuning mustard, yang terlihat cantik di kulit eksotisnya. Ia juga mengaplikasikan eyeshadow berwarna ungu agar lebih terlihat pop out.
Floral Hijab
Halima hadir dalam halaman fashion spread “Color and Contrast” milik Harper's Bazaar US dengan hijab dan pakaian bermotif bunga yang segar. Eyeshadow ungu dan lipstik glossy semakin mengeluarkan aura eksotis wanita ini.
Color Block
Di fashion spread yang sama, ia terlihat mengenakan atasan berwarna nude, rok kuning dengan aksen garis, hijab ungu dan stocking oranye yang menciptakan permainan color block yang seru. Segar sekali, ya!
Sporty Luxe
Kali ini dia bergaya sporty, mengenakan bomber jacket dalam warna oranye yang dipadankan dengan rok metalik. Ia juga mengenakan inner hijab berwarna oranye yang senada dengan jaketnya.
Minimalist Beauty
Dalam buku CR Fashion Book, Halima Aden dibidik oleh fotografer Mario Sorrenti dan mengenakan oversized blazer berwarna putih. Ia cukup mengenakan hijab dan bawahan berwarna hitam, dan aksi keseluruhanya sangat stylish, modern dan sedikit maskulin.
Stylish Outer
Berikut adalah aksinya saat berjalan di runway Max Mara dan Alberta Ferreti. Ia mengenakan long coat dalam kedua show tersebut. Untuk Alberta Ferreti, ia mengenakan pakaian dan hijab hitam dengan aksen biru navy dan dipercantik dengan belt beraksen gold. Lalu palet earthy yaitu khaki dikenakan di runway Max Mara, yang sangat applicable untuk dikenakan sehari-hari. Love it!
Max Mara & Alberta Ferreti Fall/Winter 17 (Dok. Daniele Oberrauch/IMAXTREE.COM)
(Nina Natasya/AP/Dok. Harper's Bazaar, Dok. Imaxtree, Dok. Instagram)