Sponsored
Home
/
Film

Film Marlina Diganjar Penghargaan Internasional di Tokyo

Film Marlina Diganjar Penghargaan Internasional di Tokyo
Preview
Akhmad Muawal Hasan26 November 2017
Bagikan :

Film "Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak" karya Mouly Surya meraih penghargaan dalam Tokyo Filmex International Film Festival yang diselenggarakan pada 18 hingga 26 November 2017, demikian sebagaimana dikabarkan Variety pada Sabtu (25/11/2017).

Film "The Seen and Unseen" karya Kamila Andini juga memenangi penghargaan serupa. "Kedua sutradara yang menang adalah wanita Indonesia yang filmnya telah berkeliling di rangkaian festival internasional," lapor Variety.

"The Seen and Unseen" telah diputar di Vancouver, Toronto dan Busan, sementara "Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak" memulai debutnya di Festival Film Cannes.

Mouly Surya mengunggah fotonya bersama Kamia Andini di akun instagramnya sembari memegang plakat penghargaan.

"Untuk pertama kalinya film Indonesia masuk dalam kompetisi Tokyo Filmex International Film Festival @tokyofilmex dan ada dua! Dan coba tebak, kami berdua memenangkan Grand Prize! Sangat bangga dapat berbagi penghargaan ini dengan sesama sutradara perempuan @kamilandini dengan filmnya yang indah @theseenandunseen. Selamat untuk kita dan untuk perfilman Indonesia," katanya melalui @moulysurya.

Prestasi di Tokyo Filmex International Film Festival adalah penghargaan kesekian untuk Mouly Surya lewat Marlina. Kamis (23/11/2017) kemarin Rumah Produksi Cine Surya melalui akun instagramnya mengabarkan penghargaan di ajang Five Flavours Film Festival yang diselenggarakan di Polandia.

Film yang mengambil latar di Sumba, Nusa Tenggara Timur ini sebelumnya diganjar penghargaan film dengan skenario terbaik pada FIFFS Maroko edisi ke-11, aktris terbaik untuk Marsha Timothy dari Sitges International Fantastic Film Festival, Spanyol, dan penghargaan film terbaik Asian NestWave dari The QCinema Film Festival, Filipina.

Baca juga artikel terkait MARLINA atau tulisan menarik lainnya Akhmad Muawal Hasan

Tags:
populerRelated Article