Home
/
Film

Film Reboot Terminator Akan Saingan dengan ‘Frozen 2’ dan James Bond

Film Reboot Terminator Akan Saingan dengan ‘Frozen 2’ dan James Bond

Adhie Ichsan08 April 2018
Bagikan :

Film yang bercerita tentang peperangan manusia dan mesin, 'Terminator', akan segera diproduksi oleh James Cameron sebagai proyek reboot.

Tetapi penggemar harus menunggu lebih lama empat bulan dari jadwal semula yang ditetapkan.

Paramount Pictures memundurkan tanggal rilis film ini menjadi 22 November 2019. Sebelumnya reboot Terminator akan tayang 26 Juli 2019.

Dalam waktu yang berdekatan, 'Terminator' akan saingan dengan film Fox dan Marvel yang belum diberikan judul. Mereka juga harus menghadapi sekuel 'Frozen' dan film ke-25 James Bond.

Arnold Schwarzenegger yang memerankan tokoh utama sejak 1984, direncanakan untuk kembali memainkan peran yang sama sebagai robot yang datang dari masa depan.

Dia juga akan ditemani oleh Linda Hamilton yang memerankan tokoh orisinal untuk karakter Sarah Connor.

Preview

Penundaan jadwal tayang reboot 'Terminator' tak ada hubungannya dengan operasi jantung yang dilakukan Arnold pekan lalu. Saat ini kondisi aktor berusia 70 tahun itu berangsur membaik.

Dalam wawancara sebelumnya dengan The Hollywood Reporter, James Cameron mengatakan bahwa cerita film kemungkinan menjadi lanjutan cerita 'Terminator 2: Judgement Day'. Tapi detail plot masih dirahasiakan.

"Kami berpura-pura bahwa film lainnya adalah mimpi buruk atau linimasa alternatif, yang mana itu memungkinkan di dunia yang kami ciptakan," kata Cameron.

Cameron menggaet sutradara 'Deadpool' Tim Miller untuk mengarahkan film ini dengan bantuan skenario dari Billy Ray, yang sebelumnya dibantu David Goyer ('Man of Steel'). Justin Rhodes ('Green Lantern Corps.'), Charles Eglee ('Dark Angel') dan Josh Friedman ('Avatar 2').

Film reboot 'Terminator' juga akan menjadi perkenalan bagi beberapa karakter generasi baru. 'The Terminator' adalah sebuah film sci-fi yang diciptakan oleh James Cameron dan Gale Anne Hurd. Setelah film pertama yang rilis tahun 1984, sudah ada empat sekuel untuk film ini, yaitu 'Judgement Day' (1991), 'Rise of the Machines' (2003), 'Salvation' (2009), dan 'Genisys' (2015).

populerRelated Article