Sponsored
Home
/
Gadget

Gak Usah Berharap, Xiaomi 12S Gak Bakal Masuk Indonesia

Gak Usah Berharap, Xiaomi 12S Gak Bakal Masuk Indonesia
Preview
Hani Nur Fajrina20 July 2022
Bagikan :

Uzone.id — Salah satu ponsel terbaru Xiaomi yang berhasil bikin orang-orang penasaran adalah Xiaomi 12S. Bisa dibilang, aspek kamera yang membuat banyak orang ingin mencicipinya karena kerja sama dengan Leica.

Xiaomi 12S tergolong premium, apalagi melihat prosesornya yang mengusung Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1. Tapi, konsumen Indonesia tampaknya harus siap kecewa karena ponsel ini nggak akan menyambangi Tanah Air.

“Xiaomi 12S ini adalah kerja sama kami dengan Leica dan hanya diluncurkan untuk pasar China dan memang eksklusif untuk China,” tutur Product Marketing Manager Xiaomi Indonesia, Calvin Nobel saat berbincang dengan Uzone.id, Selasa (19/7).

Ia melanjutkan, “untuk memperjelas, Xiaomi 12S nggak akan dibawa ke sini [Indonesia] karena itu untuk pasar China. Tapi perlu diketahui, kerja sama Xiaomi dengan Leica bukan hanya untuk satu kali saja, tapi long-term partnership, jadi nggak menutup kemungkinan kita membawa produk lain yang bekerja sama dengan Leica.”

Baca juga: Spek dan Harga Lengkap Duo Xiaomi 12S & 12S Pro

Calvin pun masih enggan memberikan jawaban apakah produk Xiaomi yang menyematkan teknologi kamera Leica di luar Xiaomi 12S ini akan masuk Indonesia di tahun 2022 atau tahun-tahun yang akan datang.

“Kita tunggu saja,” tutup Calvin.

Seperti yang sudah diwartakan sebelumnya, Xiaomi 12S dan 12S Pro meluncur di China pada 5 Juli kemarin, membawa kamera dengan teknologi pencitraan dari Leica.

Keduanya sama-sama dilengkapi dengan kamera utama bersensor Sony IMX707 dengan ukuran 1/1.28 inci. Ukuran sensor yang besar untuk saat ini, namun tetap tak bisa menandingi sensor 1 inci besutan Xiaomi 12S Ultra.

Baca juga: Xiaomi 12T Lolos TKDN, Segera Rilis di Indonesia

Berkat racikan teknologi dari Leica, kamera ini dapat mengabadikan gambar dengan kualitas tinggi dalam skenario apapun. Apalagi, ada dua filter otentik dari Leica bernama Leica Authentic Look dan Leica Vibrant Look.

Xiaomi 12S membawa kamera ultra wide 13MP dan telemacro 5 MP. Sementara varian Pro punya sepasang kamera 50 MP dengan jenis lensa ultra wide dan telephoto 2x optical-zoom.

Masing-masing varian membawa RAM 8 GB dan 12 GB serta memori penyimpanan seluas 128 GB, 256 GB dan 512 GB.

Adapun untuk baterainya, Xiaomi 12S ditopang baterai 4.500 mAh dan mendukung fast charging 67W dan wireless charging 50W. Sementara Xiaomi 12S Pro, dibekali baterai 4.600 mAh dengan fast charging 120W yang dapat mengisi penuh baterai selama 19 menit atau 25 menit pada mode low temperature.

populerRelated Article