icon-category Film

Game of Thrones Musim Ketujuh Tayang Perdana, Situs HBO Malah Rusak

  • 17 Jul 2017 WIB
Bagikan :

Penayangan perdana serial Game of Thrones musim ketujuh pada Minggu (16/7) membuat penggemar heboh. Bahkan situs stasiun televisi HBO rusak akibat terlalu banyak penggemar yang mengakses.

Situs resmi HBO rusak sejak awal penayangan episode perdana Game of Thrones musim ketujuh. Penggemar tidak bisa mengakses situs HBO seperti dilansir The Hollywood Reporter. Ketika membuka situs HBO, para penggemar langsung mendapat pesan, "ada masalah untuk membuka halaman". 

Masalah di situs HBO ini membuat penggemar kesal. Apalagi ini bukanlah hal baru. Situs HBO pernah rusak ketika menayangkan episode Game of Thrones musim sebelumnya.

"Premiere Game of Thrones lagi, sudah diprediksi HBO Go rusak lagi," kata seorang penggemar. "Sungguh @HBO. Kamu benar-benar tidak mempersiapkan jika semua orang dan ibunya akan mengakses HBOGO untuk premiere ketika ini sudah terjadi sebelumnya? Tipikal," keluh penggemar lain. "Memalukan," tambah penggemar lain.

Meskipun begitu, HBO tergolong cepat tanggap. Mereka langsung menyelesaikan masalah di tengah penayangan Game of Thrones musim ketujuh. Akhirnya serial ini bisa kembali disaksikan di situs HBO menjelang paruh akhir episode perdana. 

(dira / bin)

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : Game of Thrones 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini