Home
/
Film
Game of Thrones Tamat, Inggris Bikin Konseling untuk Fan
-
Tim23 May 2019
Bagikan :
Episode terakhir Game of Thrones sudah naik tayang. Serial populer milik HBO ini telah menghibur penggemarnya sepanjang delapan musim atau delapan tahun. Episode terakhir tak ubahnya perpisahan serial dengan para penggemar.
Hal tersebut membuat situs Bark.com, jejaring sosial yang berbasis di Inggris, menawarkan layanan konseling khusus Game of Thrones. Dalam situs resminya, Bark menyediakan aneka layanan dan menjanjikan dukungan bagi fan GoT dan membantu mereka melalui masa kehilangan pascaepisode terakhir.
Rasa kehilangan akan GoT tampak nyata bagi fan. Rasa sedih itu mewarnai linimasa dengan tagar #TheFinalEpisode.
"Benar-benar hancur, Game of Thrones telah berakhir. Ini seperti kehilangan anggota tubuh #TheFinalEpisode," cuit akun @jackkchall.
[Gambas:Twitter]
Ada pula netizen yang menangis setelah menonton serial, seperti yang dialami oleh pemilik akun @luckybloom. "Jika Anda berpikir saya menangis karena ini seperti pecundang, maka Anda benar," tulisnya.
Lynette, salah satu konselor Bark.com mengatakan, kedekatan antara seseorang dengan cerita serial televisi dan film bukanlah hal biasa. Seseorang seakan keluar dari kehidupan nyata dan menenggelamkan diri pada sesuatu hal yang tidak diketahui.
"Ini alasan mengapa kita kadang jadi ketagihan untuk menonton, cerita-cerita yang ada menjadi bagian dari identitas," kata dia, melansir CNN.
Layanan konseling dibuat agar fan GoT dapat menelaah perasaan dan interpretasi mereka terhadap serial. Perasaan ini bisa berupa rasa marah dan kebingungan, sedih, dan duka.
Konseling bisa dilakukan selama 30-60 menit per sesi dengan biaya sekitar US$25-US$51 atau sekitar Rp305ribu-Rp741ribu.
[Gambas:Video CNN]
Berita Terkait
Tags:
Sponsored
Review
Related Article