Google Hadirkan Keyboard untuk Tunanetra di Android
Ilustrasi (Foto: Unsplash)
Uzone.id - Google mengumumkan kehadiran keyboard Braille yang tersedia di ponsel Android. Fitur baru ini diklaim lebih mudah digunakan bagi para tunanetra menggunakan ponsel tanpa memerlukan perangkat keras tambahan.Diberi nama TalkBack, keyboard ini menggunakan tata letak enam tombol yang masing- masing mewakili satu dari enam titik braille dan akan membentuk huruf dan simbol ketika diketuk dalam kombinasi.
Baca juga: Kekayaan Jeff Bezos Hilang Segini Selama Corona
Sama seperti keyboard pada umumnya yang bisa digunakan untuk menghapus dan mengirim teks, keyboard ini juga bisa digunakan di semua aplikasi Android.
Untuk saat ini, keyboard TalkBack hanya mendukung Braille Grade 1 dan 2 serta baru tersedia dalam pilihan bahasa Inggris.
Baca juga: Google dan Apple Bersatu Bikin Sistem Pelacak Virus Corona
Mengutip situs 9to5Google, Senin (13/04/2020) layanan ini bisa digunakan dalam tampilan landscape dengan posisi tangan kanan yang berada di sisi USB charging port ponsel pengguna.
Untuk mengaktifkan keyboard TalkBack, pengguna bisa mengaktifkannya di bagian Pengaturan ‘Aksesibilitas, kemudian mengklik pilihan “TalkBack”. Saat mengaktifkan fitur ini untuk pertama kali pengguna akan mendapatkan panduan singkat mengenai cara pemakaiannya.