Home
/
Gadget

Harga dan Spesifikasi Galaxy Tab A7 Resmi di Indonesia

Harga dan Spesifikasi Galaxy Tab A7 Resmi di Indonesia

-

Susetyo Prihadi15 October 2020
Bagikan :

Samsung Galaxy Tab A7 2020 (Foto: Dok Samsung)


Uzone.id - Samsung memboyong tablet terbaru untuk segmen menengah ke Indonesia, melalui Galaxy Tab A7. Dilihat dari harga dan spesifikasinya, apakah layak untuk kalian miliki?

Kita mulai spesifikasi Galaxy Tab A7 ini dari layarnya, tablet ini mempunyai bentang seluas 10,4 inci yang termasuk tajam dengan resolusi 2.000 x 1.200 piksel yang juga punya bahan IPS LCD

“Agar orang tua maupun anak-anak dapat tetap produktif sekaligus terhibur saat beraktivitas di rumah, Samsung menghadirkan Galaxy Tab A7 terbaru yang mudah digunakan berbagai generasi keluarga,” ujar Elvira Dwi Anggraeni, Product Marketing Professional Samsung Mobile, Samsung Electronic Indonesia.

Tablet Galaxy A7 ini dipasangkan dengan prosesor Snapdragon 622, termasuk chipset terbaru di kelas menengah. Sangat lumayan untuk melakukan multitasking, mulai dari bekerja, bermain game atau menonton entertaiment.

Dengan ketebalan 7mm, Samsung Galaxy Tab A7 adalah tablet yang ramping. Layarnya didesain premium dengan bezel simetris 10,5 mm dilengkapi pilihan warna yang stylish yaitu dark gray dengan bezel hitam dan silver dengan bezel putih.

Kamera depan beresolusi 5MP juga telah diletakkan di bagian tengah atas, membantu pengguna tampil prima dalam video conference dan mendukung komunikasi visual yang lebih nyaman.

Walaupun sebagian pengguna tablet termasuk jarang menggunakan kamera belakang, Galaxy Tab A7 tetap punya resolusi yang mumpuni, yakni sebesar 8 megapiksel.

Galaxy Tab A7 telah tersedia di Indonesia dalam warna Dark Gray dan Silver dengan harga Rp4.999.000.

Pembelian Galaxy Tab A7 hingga 31 Oktober 2020 akan mendapatkan bonus 12 bulan perlindungan dari Samsung Care+ senilai Rp449.000 yang dapat di-redeem di aplikasi Samsung Gift Indonesia.

Berikut spesifikasi lengkap Samsung Galaxy Tab A7:

populerRelated Article