Sponsored
Home
/
Gadget

Harga Poco M5 dan M5s Rp2 Jutaan Doang, Speknya Gimana?

Harga Poco M5 dan M5s Rp2 Jutaan Doang, Speknya Gimana?
Preview
Muhammad Faisal Hadi Putra06 November 2022
Bagikan :

Uzone.id - Poco M5 dan M5s tak lama lagi bakal diluncurkan di Indonesia. Poco Indonesia mengklaim, kedua smartphone ini akan dibanderol dengan harga yang menarik, terutama buat anak-anak muda alias Gen Z tanah air.

Melalui keterangan resmi yang diterima Uzone.id, M Series yang terbaru merupakan seri favorit anak muda yang membutuhkan smartphone dengan harga yang terjangkau.

“Poco M5 Series akan melengkapi seri M yang telah ada sebelumnya dengan membawa berbagai hal menarik yang menjadikan smartphone ini mampu memberikan performa dan keseruan maksimal bagi Gen Z,” jelas Poco Indonesia.

Andi Renreng selaku Head of Marketing Poco Indonesia menyebut, baik Poco M5 dan Poco M5s akan diluncurkan di Indonesia pada 8 November mendatang, dan keduanya akan dijual dengan harga menarik mulai Rp2 jutaan.

Baca juga: Kisah di Balik Tradisi Kartu Ucapan di Box Ponsel Poco

Smartphone yang selalu memberi pengalaman maksimal baik untuk mereka yang cari performa, atau mereka yang lebih all around,” jelasnya.

Spesifikasi Poco M5 dan M5s

Preview

Kedua smartphone ini sebenarnya sudah dirilis Poco secara global, dan kemungkinan besar spesifikasinya akan serupa saat meluncur di Indonesia. Terbukti, akun Instagram Poco Indonesia mengatakan kalau Poco M5 ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G99.

Prosesor ini merupakan chipset gaming kelas menengah dari MediaTek. Dibuat dengan arsitektur 6nm TSMC, Helio G99 mengusung dua kluster CPU. 2-core Cortex-A76 dengan kecepatan 2,2 GHz dan 6-core Cortex-A55 yang menyuguhkan kecepatan 2 GHz.

Masih dari keterangan Poco Indonesia, skor AnTuTu Benchmark dari Poco M5 mencapai 300 ribuan poin, lebih tinggi dari kompetitor dengan rentang harga yang sama.

Mengutip dari GSMArena, Poco M5 dibekali dengan RAM 4 GB atau 6 GB LPDDR4X yang dipasangkan dengan memori penyimpanan 64 GB dan 128 GB berjenis UFS 2.2. Ada pula slot microSD untuk menambah penyimpanannya.

Poco M5 dibekali dengan layar IPS LCD berukuran 6,58 inci dengan resolusi Full HD+. Refresh rate-nya tinggi mencapai 90Hz dengan touch sampling rate 240Hz.

Tepat di atas layar, ada notch atau poni yang menyimpan kamera selfie 5 MP, sementara di belakang ada tiga kamera yang terdiri dari kamera utama 50 MP dan sepasang kamera 2 MP untuk depth dan makro.

Poco M5 ditopang oleh baterai dengan kapasitas 5.000 mAh dan sudah mendukung fast charging 18W. Smartphone ini juga sudah berjalan di sistem operasi MIUI 13 berbasis Android 12.

Baca juga: Game Jadi Senjata Poco Dukung Potensi Anak Muda

Preview

Sedangkan Poco M5s adalah model dengan prosesor lebih rendah, tapi punya kelebihan ketimbang saudaranya. Layarnya berjenis AMOLED berukuran 6,43 inci dengan refresh rate 60Hz.

Smartphone ini ditenagai MediaTek Helio G95, prosesor jadul yang rilis 2 tahun lalu. Kapasitas RAM dan penyimpanan internalnya serupa, tapi dengan baterai yang lebih oke teknologinya. Baterainya 5.000 mAh dengan fast charging 33W.

Poco M5s juga sudah mengantongi rating IP53 anti percikan air dan debu, mengantongi fitur NFC, dan masih memiliki jack audio 3,5mm.

Kameranya juga lebih oke dari Poco M5. Kamera utamanya 64 MP yang dipadukan dengan kamera ultrawide 8 MP dan sepasang kamera 2 MP untuk makro dan depth. Sementara di depan, ada kamera selfie 13 MP.

Secara desain, Poco M5s juga tampak lebih berbeda. Smartphone ini terlihat mirip Redmi Note 11 SE yang beredar di India, dengan berbagai pilihan warna yang terlihat eye-catching.

populerRelated Article