Harga Wuling Air ev Termahal Turun Hampir Rp30 Jutaan
Foto: Uzone.id - Bagja
Uzone.id - Subsidi mobil listrik yang baru saja berlaku di April 2023 ini memang tidak secara langsung memotong harga jual mobil dalam nominal tertentu, namun mengacu pada pemotongan PPN dari 11 persen menjadi hanya 1 persen saja.
Besaran PPN yang ditanggung pemerintah sebesar 10% dari harga jual sebagaimana tercantum dalam Peraturan Menteri Keuangan Republik Indonesia nomor 38 tahun 2023 tentang Pajak Pertambahan Nilai Atas Penyerahan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Roda Empat Tertentu dan Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai Bus Tertentu yang Ditanggung Pemerintah tahun anggaran 2023.Dijelaskan dalam Pasal 3, mobil listrik itu harus memenuhi kriteria nilai TKDN minimum 40 persen. Wuling Air ev diketahui memiliki TKDN senilai 40,04 persen.
Dan kalau kalian melihat di website resmi Wuling, pada laman Air ev sudah tertera kalau mobil listrik andalan Wuling tersebut hanya dikenakan PPN sebesar 1 persen saja.
Lalu apakah cara tersebut bakal mengurangi harga jual mobilnya setelah mendapat subisidi potongan PPN 10 persen?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut, berikut simulasi potongan pajak untuk pembelian Wuling Air ev mengacu pada lampiran contoh perhitungan Peraturan Menteri Keuangan nomor 38 tahun 2023.
Wuling Air ev Long Range Rp 299.500.000
PPN ditanggung konsumen:
- Harga jual: 1/11 x Rp 299.500.000 = Rp 27.227.272,73
- PPN: 11% x Rp 27.227.272,73 = Rp 2.995.000
PPN ditanggung pemerintah:
- Harga jual: 10/11 x Rp 299.500.000 = Rp 272.272.727,27
- PPN: 11% x Rp 272.272.727,27: Rp 29.950.000
Wuling Air ev Standard Range Rp243.000.000
PPN ditanggung konsumen:
- Harga jual: 1/11 x Rp 243.000.000 = Rp 22.090.909,09
- PPN: 11% x Rp 22.090.909,09 = Rp 2.430.000
PPN ditanggung pemerintah:
- Harga jual: 10/11 x Rp 243.000.000 = Rp 220.909.090,90
- PPN: 11% x Rp 20.909.090,90: Rp 24.300.000
Dari simulasi tersebut, maka PPN Wuling Air ev Long Range yang ditanggung pemerintah sebesar Rp 29.950.000. Jadi kalau dikurangi dengan harga normalnya menjadi Rp 265.550.000. Sementara untuk varian Standard Range harga jualnya menjadi Rp 218.700.000.