Home
/
Sport

Hasil motoGP Thailand: Awal Bikin Ngantuk, Lalu Klimaks Di Tikungan Terakhir

Hasil motoGP Thailand: Awal Bikin Ngantuk, Lalu Klimaks Di Tikungan Terakhir

Bagja Pratama07 October 2018
Bagikan :

Uzone.id - Thailand sukses menggelar motoGP untuk pertama kalinya. Dan Marc Marquez mencatat sebagai pebalap pertama yang memenanginya.

Dengan kapasitas penonton hanya sekitar 60 ribuan, namun dijejali sampe tembus seratus ribu penonton, motoGP Thailand dibuka dengan membosankan.

Di lap-lap awal, dengan karakter sirkuit yang cenderung kaku, membuat jalannya motoGP sedikit bikin ngantuk.

Kalaupun ada ketegangan terjadi pada lap ke 3 saat Valentino Rossi berhasil menyalip Marquez di tikungan ketiga saat balapan memasuki lap kelima. 

Marquez kemudian melorot ke posisi tiga setelah disalip Dovizioso di tikungan 12.

Setelah itu, balapan kembali membosankan. Kembali bikin ngantuk dan karena digelar pukul 14.00 WIB, kayaknya mending bobo siang aja.

Kebosanan itu segera sirna saat Valentino Rossi membuat kesalahan di lap kesepuluh. Rossi gagal berakselarasi dengan sempurna, apalagi kecepatan Yamaha-nya kalah dengan Honda dan Ducati.

Preview

Dovizioso kini memimpin lomba, dibuntuti Marquez dan Rossi. Apalagi jarak Dovizioso dengan Maverick Vinales di posisi kelima hanya terpaut 0,7 detik.

Bahkan, setelah Pedrosa mengalami kecelakaan di tikungan lima pada lap ke-19, Vinales kemudian sukses menyalip Rossi di tikungan sembilan.

Marquez akhirnya mampu menyalip Dovizioso di lap terakhir secara dramatis dan memang inilah klimaksnya--tikungan terakhir di putaran terakhir sebelum finish.

Marquez pun juara di Thailand untuk pertama kalinya. Disusul tipis oleh Dovizioso, baru kemudian Vinales.

Hasil MotoGP Thailand 2018:

1. MARC MARQUEZ 39 menit 55,722 detik

2. ANDREA DOVIZIOSO +0.115 detik

3. MAVERICK VINALES +0.270 detik

4. VALENTINO ROSSI +1.564 detik

5. JOHANN ZARCO +2.747 detik

6. ALEX RINS +3.023 detik

7. CAL CRUTCHLOW +6.520 detik

8. ALVARO BAUTISTA +6.691 detik

9. DANILO PETRUCCI +9.944 detik

10. JACK MILLER +11.077 detik

populerRelated Article