icon-category Entertainment

Jeremy Renner "Hawkeye" ingin Spider-Man kembali ke Marvel

  • 22 Aug 2019 WIB
Bagikan :

Jeremy Renner pemeran "Hawkeye" menginginkan Spider-Man untuk kembali ke Marvel Cinematic Universe (MCU), lewat cuitannya di Twitter pada Selasa (20/8).

"Hey Sony Pictures, kami ingin Spider-Man kembali ke Stan Lee dan Marvel, terima kasih," tulisnya seperti dilansir Cnet pada Kamis.

Para penggemar senang dengan reaksi salah satu pemeran anggota Avengers itu. Pada Rabu pagi, foto Instagram Renner telah disukai 1,3 juta kali, dan tweet-nya telah di-retweet lebih dari 40.000 kali dan disukai lebih dari 99.000 kali.

 

Seorang pengguna Instagram mengatakan, "Sony, 'jika Anda bukan siapa-siapa tanpa Spider-Man, Anda seharusnya tidak memilikinya.'"

Itu sebenarnya adalah cuplikan dialog dari film Spider-Man 2017: "Homecoming", di mana Spidey khawatir dia tidak ada apa-apanya tanpa kostum superhero dan Tony Stark / Iron Man berusaha meluruskan hal itu.

Ryan Reynolds, yang berperan sebagai Deadpool di Marvel secara tidak langsung ikut nimbrung di pertarungan Sony-Marvel, dan merespons ketika ditanya tentang hal itu.

Seorang penggemar menyenggol Reynolds dan pemeran Spider-Man, Tom Holland di Twitter, "Bisakah kita mendapatkan film Spiderman & Deadpool sekarang?"

Reynolds pun menjawab: "Kau bisa. Tapi hanya di dalam hatiku."

Jawaban itu pernah dikeluarkan sebelumnya. Pada 2018 ketika ditanya apakah gambar Deadpool bersama Captain America yang dibuat oleh penggemar itu nyata, Reynolds menjawab: "Gambar itu nyata di hatiku."

Dalam sebuah pernyataan yang dikeluarkan Selasa, seorang juru bicara Sony Pictures mengatakan banyak pemberitaan soal Spider-Man yang "salah mengartikan" keterlibatan Presiden Marvel Studios Kevin Feige dalam waralaba, dan bahwa itu adalah keputusan Disney, pemilik Marvel Studios, bahwa Feige tidak lagi lanjut dengan film Spider-Man.

Aktor Marvel dan Sony lainnya, termasuk Holland sendiri, telah menahan diri untuk tidak mengomentari berita tersebut.

Baca juga: Penggemar Marvel bikin petisi pertahankan Spider-Man

Baca juga: Spider-Man dikabarkan keluar dari Marvel Cinematic Universe

 

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini