Sponsored
Home
/
Automotive

Honda Scoopy Merah-Putih Sambut Hari Kemerdekaan

Honda Scoopy Merah-Putih Sambut Hari Kemerdekaan
Preview
ryh07 August 2019
Bagikan :

Astra Honda Motor (AHM) melansir warna baru Scoopy jelang Hari Kemerdekaan. Skutik tersebut kini punya pilihan warna khas bendera Indonesia, yaitu merah dan putih.

Cat merah dilaburkan pada ruang kaki pengemudi hingga ke bagian dekat spidometer. Sementara putih menjadi warna dominan pada sisi bodi Scoopy. Selain dua warna itu, terdapat pula warna coklat yang disematkan pada pijakan kaki.

Warna baru ini melengkapi empat pilihan warna Scoopy varian Stylish yang telah dipasarkan, yaitu Stylish Matte Red, Stylish White, Stylish Matte Brown, dan Stylish Black.

Marketing Director AHM Thomas Wijaya mengatakan warna baru Scoopy itu sebagai upaya mengikuti perkembangan tren selain menyesuaikan tema kebangsaan dalam rangka menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus.

"Dengan kehadiran warna baru Stylish White Red, saat ini Honda Scoopy memiliki delapan pilihan warna yang siap menemani," kata Thomas melalui keterangan tertulisnya, dikutip pada Rabu (7/8).

Selain warna tidak ada yang berubah dari sisi teknis maupun fitur pada Scoopy merah putih. Scoopy tetap menggendong mesin 110 cc yang diklaim dapat mencapai jarak 200 meter dengan waktu 12,73 detik.

Kecepatan puncak skutik ini memiliki 91,3 km per jam. Sementara dari sisi konsumsi bahan bakar, Honda mengklaim Scoopy menjadi yang paling irit di kelasnya karena mencapai 59 km per liter dengan metode pengujian ECE R40 melalui fitur ISS dengan pengetesan EURO 3.

Seluruh pilihan varian Honda Scoopy saat ini dipasarkan Rp19,193 juta. Di pasaran model ini tidak punya pesaing langsung yang berarti, meski begitu ditakar dari harga sebenarnya konsumen bisa juga memilih skutik retro Yamaha Fino dengan mesin lebih besar, 125 cc, yang harganya Rp18 juta - Rp19,2 juta.

Berita Terkait

populerRelated Article