Home
/
News

HP Sprocket: Printer Mini, Teknologi Cetak Tanpa Tinta

HP Sprocket: Printer Mini, Teknologi Cetak Tanpa Tinta

Yangcanggih21 October 2016
Bagikan :
Preview


Mengekor Fujifilm, HP meluncurkan sebuah alat cetak atau printer foto portabel.

Diberi nama HP Sprocket, alat ini bisa memungkinkan Anda langsung mencetak foto dari smartphone. Agar mudah dibawa kemana saja, HP merancangnya dengan desain yang sangat kecil. Dimensinya hanya seukuran telapak tangan orang dewasa dan bobotnya juga sangat ringan.

hp-sprocket-2
Preview


HP Sprocket mengusung teknologi Zink yang tidak memerlukan tinta, mirip alat cetak foto portabel pada umumnya. Saat mencetak foto Anda hanya memerlukan kertas foto khususnya yang berukuran 2×3. Printer ini bisa terhubung ke smartphone lewat fitur Bluetooth atau NFC. Sebagai pelengkap, HP Sprocket juga didukung dengan aplikasi tambahan yang tersedia untuk perangkat iOS dan Android.

Jika berminat HP Sprocket bisa dimiliki dengan merogoh kocek US$129 atau sekitar 1,7 juta Rupiah. Pilihan warnanya ada dua yaitu hitam dan putih.
populerRelated Article