Home
/
News

Ini Beda Makarel dan Sarden

Ini Beda Makarel dan Sarden

PanturaPost30 March 2018
Bagikan :

 Ikan kalengan, dirasa sangat simple dikonsumsi sejak dulu. Apalagi, bagi kita yang tengah disibukkan dengan beragam aktivitas, agaknya mengonsumsi ikan kalengan menjadi solusi cepat sebagai lauk yang kaya gizi. Namun, berdasarkan informasi dari BPOM RI, ada jenis ikan kalengan yang ditarik dari pasaran, yakni ikan kaleng jenis "makarel", karena mengandung cacing pita.

Di pasaran, ikan kalengan memang ada dua jenis yang terkenal, yaitu jenis sarden dan makarel. Hingga informasi tersebut santer beredar, masyarakat masih dibingungkan dengan dua produk tersebut. Khalayak bahkan menganggap semua ikan kalengan adalah sarden.

Salah satu warga Brebes, Donna Putri sempat mengunggah temuan cacing di akun FB miliknya. Ia mengatakan bahwa keluarganya kerap membeli ikan kaleng makarel. "Ikan kalengan ini (jenis makarel) pasti tersedia di rumah, untuk jaga-jaga kalau males masak," tuturnya saat dikonfirmasi Panturapost.id lewat telepon, Kamis (29/3).

Donna sebetulnya sudah tahu adanya informasi dari BPOM terkait cacing dalam makarel. "Iya, saya sudah tahu, tapi belum tahu merek apa saja yang ada cacingnya," ujarnya.

Selain masalah merek, Donna juga menganggap semua ikan kalengan sama. "Pokoknya ikan kalengan saya sebut saja sarden, udah dari saya kecil saya pahamnya sarden, tapi ternyata beda yah antara sarden dan makarel," jelasnya kembali.

Hal yang sama juga disampaikan Ahmad, 26 tahun. Warga Pasarbatang, Brebes itu juga selama ini menganggap ikan yang dikemas dalam kaleng itu ikan sarden. Padahal keduanya adalah jenis ikan yang berbeda. "Selama ini beli ikan kemasan kaleng ya sarden," katanya.

Sejumlah sumber menyebut, perbedaan makarel dan sarden merupakan spesies dari famili yang berbeda. Ikan sarden berasal dari famili Clupeidae, yang adalah keluarga ikan haring. Sedangkan, ikan makarel masih satu famili dengan tuna, yaitu Scombridae. Ikan jenis makarel ini banyak terdapat di Laut Atlantik. Selain itu, makarel dan sarden memiliki bentuk dan ukuran yang berbeda.

Untuk memberikan informasi akurat tentang produk makarel yang ditarik dari peredaran, BPOM merincikan daftar 27 merek ikan makarel kalengan beserta nomor izin edarnya. Berikut daftarnya:

1. ABC MD 543909389002 Ikan Makarel Saus Tomat

MD 543909390002 Ikan Makarel Saus Ekstra Pedas

MD 543909391002 Ikan Makarel Saus Cabai

2. ABT ML 543909001547 Ikan Makarel Saus Tomat

3. AYAM BRAND ML 543909008251 Ikan Makarel Saus Tomat

ML 543909015251 Ikan Makarel Goreng

ML 543909024251 Ikan Makarel Saus Padang

4. BOTAN MD 517113006021 Ikan Makarel Saus Tomat

MD 543911013097 Ikan Makarel Saus Tomat

MD 543913001464 Ikan Makarel Saus Tomat

MD 543922019034 Ikan Makarel Saus Tomat

5. CIP MD 543913017182 Ikan Makarel Saus Tomat

MD 543913018182 Ikan Makarel Saus Ekstra Pedas

6. DONGWON ML 543909458014 Ikan Makerel Larutan Garam

7. DR. FISH MD 543913013160 Ikan Makarel Saus Tomat

8. FARMERJACK ML 543929007175 Ikan Makarel Saus Tomat

9. FIESTA SEAFOOD MD 543908031013 Ikan Makarel Saus Tomat

MD 543908032013 Ikan Makarel Saus Cabai

MD 543908033013 Ikan Makarel Saus Balado

10. GAGA MD 543910055083 Ikan Makarel Saus Tomat Cabe

11. HOKI ML 543909501660 Ikan Makarel Saus Cabai

12. HOSEN ML 543909419060 Ikan Makarel Saus Cabai

13. IO ML 543929070004 Ikan Makarel Saus Cabai

14. JOJO ML 543909002987 Ikan Makarel Saus Cabai

15. KING'S FISHER MD 543922014034 Ikan Makarel Saus Cabai

16. LSC ML 543929033021 Ikan Makarel Saus Tomat

17. MAYA MD 517113001021 Ikan Makarel Saus Tomat

MD 543913006464 Ikan Makarel Saus Tomat

MD 543913015464 Ikan Makarel Saus Cabai

MD 543913049021 Ikan Makarel Saus Cabai

18. NAGO/NAGOS ML 543929068004 Ikan Makarel Saus Tomat

ML 543929068004 Ikan Makarel Saus Tomat

19. NARAYA ML 543909311660 Ikan Makarel Saus Tomat

ML 543909419060 Ikan Makarel Saus Tomat

20. PESCA MD 517113040021 Ikan Makarel Saus Tomat

21. POH SUNG ML 54392900100 Ikan Makarel Saus Tomat

22. PRONAS MD 517122037021 Ikan Makerel Saus Pedas

MD 543922010004 Ikan Makarel Saus Tomat

23. RANESA MD 543911008097 Ikan Makarel Saus Tomat

MD 543913009182 Ikan Makarel Saus Cabai

24. S&W ML 543909094054 Ikan Makerel Larutan Garam

25. SEMPIO ML 543909287014 Ikan Makerel Kaleng

ML 543909294014 Ikan Makerel Larutan Garam

26. TLC ML 543929002175 Ikan Makarel Saus Tomat

27. TSC ML 543929003004 Ikan Makarel Saus Tomat

Demikian daftar merek ikan makarel yang ditarik dari pasaran. BPOM juga menginstruksikan kepada para produsen dan importir untuk memusnahkan produk tersebut.

Reporter: Yunar Rahmawan
Editor: Muhammad Irsyam Faiz

populerRelated Article