Home
/
News
Ini Kota Paling Kotor di Dunia
Republika07 November 2016
Bagikan :
Preview
Kota New Delhi diklaim sebagai kota yang memiliki tingkat polusi tertinggi di dunia. Saat ini, diperkirakan hampir tidak ada lagi udara segar di kota tersebut.
Lembaga Perlindungan Lingkunngan Amerika Serikat bahkan menyebut kondisi udara di New Delhi hampir lima kali masuk kategori tidak sehat. Pengukuran Indeks Kualitas Udara yang dilakukan di Kedutaan Besar AS pada hari ini, Senin (7/11), menempatkan New Delhi pada status ‘berbahaya’ yaitu mencapai angka 999 dari indeks tertinggi 1000.
Tingginya tingkat polusi di India meyebabkan warganya harus menggunakan masker jika hendak bepergian keluar rumah. Bahkan, di Pasar Khan, salah satu area paling trendi di Delhi terdapat toko-toko yang khusus menjual masker anti-polusi.
Pada Ahad kemarin, ratusan warga berkumpul untuk melakukan protes demi menyuarakan ketidaknyamanan mereka terhadap kondisi ini. Sebagian warga mem-posting keluh kesah mereka melalui Twitter dengan menyelipkan tagar #MyRightToBreath.
Lebih jauh, lebih dari 5.000 sekolah terpaksa harus ditutup dan sejumlah pekerjaan konstruksi juga dihentikan karena kondisi udara yang kian memburuk. Para pejabat pemerintah berencana akan membatasi jumlah kendaraan dijalanan apabila situasi tidak membaik.
BERITA LAINNYA
Morata Lelah Jadi 'Super-sub' Madrid
Sponsored
Review
Related Article