Home
/
Gadget

Inovasi Teknologi S Pen Samsung di Galaxy Note dari Masa ke Masa

Inovasi Teknologi S Pen Samsung di Galaxy Note dari Masa ke Masa

-

Siti Sarifah16 August 2020
Bagikan :

Uzone.id - Teknologi S Pen merupakan salah satu inovasi teknologi yang kemudian menjadi ciri khas dari Samsung saat pertama kali mengeluarkan Galaxy Note. Stylus S Pen diperkenalkan pertama kali pada 2011, saat Galaxy Note generasi pertama hadir, kemudian dipertahankan sampai sekarang.

S Pen pada dasarnya merupakan stylus, alat pengganti jari untuk bisa menulis di atas layar sentuh. Karena kegunaannya cukup berfaedah dan memudahkan banyak pengguna Galaxy Note, inovasinya pun tidak berhenti di 2011, namun terus dikembangkan dari waktu ke waktu, hingga saat ini.

Pertama kali muncul, S Pen Samsung dibuat bekerja sama dengan Wacom, produsen tablet yang berpusat di Jepang. Panjangnya sekira 14mm dan dilengkapi dengan sensitivitas tekanan 256 level. Biar tidak hilang, posisi S Pen diletakkan di dalam lubang khusus yang bisa ditarik dan disimpan kembali.

Banyak Tambahan Fitur S Pen di Galaxy Note2

Preview
Samsung Galaxy Note2


S pen mendapatkan peningkatan baru saat disematkan di Samsung Galaxy Note 2. Ukurannya memang lebih panjang tapi tipis jika dibanding di seri pertama.

Ujungnya ada materi karet yang lebih besar agar terasa seperti pensil yang sesungguhnya. Sensitivitas tekanan pun dimaksimalkan sampai 1024 input agar lebih presisi. Sensor S Pen juga ditingkatkan sehingga bisa digunakan tanpa menyentuh layar.

Fitur yang ditambahkan di sini adalah AIr View yang memungkinkan pengguna melihat pratinjau pesan, dokumen, foto, dan bahkan video kecil saat mengarahkan kursor ke ikon.

S Pen di Galaxy Note 2 juga memungkinkan pengguna untuk melakukan copy paste apapun di layar. Termasuk ada  fitur Quick Command, memungkinkan pengguna menulis kode pintasan untuk mengirim teks, browsing web, dan lainnya hanya dengan simbol sketsa.

Air Command di Galaxy Note3

Preview
Samsung Galaxy Note 3

Saat Galaxy Note 3 hadir, sensitivitas S Pen masih sama, namun desainnya mengalami perubahan drastis, menjadi persegi dan lebih simetris.

Perubahan terbesar adalah penambahan menu Air Command, yang menyatukan fungsionalitas S Pen dalam satu menu setengah lingkaran yang akan muncul setiap kali Anda mengeluarkan stylus.

Didukung oleh TouchWiz dan Android Jelly Bean, Window Command menawarkan akses instan ke aplikasi dan fitur yang mendukung S Pen seperti S Finder (alat pencarian internal), Action Memo (cara yang lebih intuitif untuk menggunakan Quick Command), dan aplikasi Autodesk Sketchbook bagi mereka yang ingin berkreasi saat dalam perjalanan.

Smart Select di Galaxy Note4

Preview
Samsung Galaxy Note4

S Pen di versi berikutnya dari Galaxy Note memiliki sensitivitas yang lebih kuat, dua kali lipat dibanding di Galaxy Note 3, yakni sampai 2048.

Fitur yang ditambahkan adalah Smart Select, yang memungkinkan pengguna untuk memilih teks di website atau dokumen. Untuk pertama kalinya, S Pen bisa berfungsi layaknya mouse pada PC. Bisa copy paste teks juga.

Fitur lainnya adalah Photo Note, memungkinkan pengguna S Pen mengedit sebuah foto (cut dan paste), mengubah dan membagikannya hanya dengan beberapa gerakan.

Lebih Mirip Pulpen di Galaxy Note5

Preview
Samsung Galaxy Note5


Perubahan paling terlihat di S Pen pada Galaxy Note5 adalah desainnya. Di sini S Pen memiliki semacam pop-up di bagian ujung, mirip dengan ujung pulpen.

Fungsinya untuk menekan S Pen keluar dari lubang tempat persembunyiannya sehingga lebih mudah ditarik saat ingin digunakan. Fitur-fiturnya pun banyak yang dikurangi, kecuali S Note, Screen Write, dan Smart Select.

Water Resistance di Galaxy Note7

Preview
Samsung Galaxy Note7


Di sini sepertinya S Pen mendapatkan perubahan besar-besaran. Selain daya sensitivitasnya yang ditingkatkan sampai 4096, kali ini S Pen juga diklaim tahan air. Setidaknya bisa digunakan saat anda sedang kehujanan di jalan. Fitur yang dipertahankan ada Screen Write, Notes dan Smart Select.

Paling menonjol adalah Animation select, yang memungkinkan pengguna merekam GIF 15 detik dengan menggambar bingkai pakai stylus.

Air Command juga mendapatkan tiga fitur baru. Ada Magnify, memungkinkan pengguna memperbesar bagian-bagian layar hingga 300 persen. Ada juga Glance, yang bisa memperkecil aplikasi yang biasa digunakan menjadi persegi kecil yang dapat diperiksa kapan saja dengan mengarahkan kursor ke atasnya, dan Translate yang bekerja sama dengan Google Translate yang bisa menerjemahkan kata per kata.

Peningkatan S Pen di Galaxy Note8

Preview
Samsung Galaxy Note8


Screen-off Memo yang pernah diperkenalkan di Galaxy Note5 ditingkatkan kembali di Galaxy Note8. Hasil tulisan di lockscreen bisa di pin sehingga bisa terus aktif (always on). Selain itu, hasil terjemahan Google Translate juga tak lagi per kata, melainkan bisa menerjemahkan satu kalimat utuh.

Ada juga Live Messages yang memungkinkan pembuatan animasi GIF bersamaan dengan teks, efek dan gambar, kemudian dikirimkan ke orang lain.

Bluetooth S Pen di Galaxy Note9

Preview
Samsung Galaxy Note9


Inilah masanya ketika S Pen dibekali dengan Bluetooth Low Energy. Ini memungkinkan pengguna S Pen menjadikannya sebagai remote control untuk semua fungsi smartphone biasa, termasuk membuka kamera, menjadi tombol shutter, mengontrol pemutaran musik, membalik-balik slide presentasi, dan banyak lagi.

Perlu diketahui jika Samsung membuat S Pen untuk bisa mengisi daya selama 40 detik ketika sudah masuk ke dalam tempatnya di Galaxy Note. Daya secepat itu bisa digunakan untuk 200 kllik sekali waktu, atau 30 menit standby berkat super-kapasitor di dalamnya.

Kini di Galaxy Note20

Preview
Samsung Galaxy Note20 Ultra


Kini ukuran S Pen dan desainnya pun mengalami perubahan, berikut juga fitur-fitur di dalamnya. Untuk S Pen di Galaxy Note20 series, bentuknya mirip dengan ballpoint pada umumnya sehingga kehadirannya lebih dari sekedar stylus.

Dengan dukungan dari layar dengan 120Hz refresh rate latency S Pen pada Galaxy Note20 Series telah ditingkatkan hingga 26ms pada perangkat Galaxy Note20, dan 9ms pada perangkat Galaxy Note20 Ultra.

Hal-hal yang bisa kamu lakukan dengan S Pen di Galaxy Note20 series di antaranya adalah,

S Pen Bikin Tak Ketinggalan Momen

Salah satu yang menarik perhatian kami dengan S Pen ini adalah fitur screen-off memo. Di sini, dipastikan kita tidak akan ketinggalan momen apapun untuk dicatat, dan tak akan lupa. Pasalnya, S Pen bisa membuat catatan apapun dengan mengandalkan layar Galaxy Note20 series yang sedang terkunci. Tak perlu membuka kunci layar dan mencari aplikasi Samsung Notes. Catatan yang ditulis di atas layar yang terkunci itu akan langsung tersimpan ke dalam Samsung Notes.

Edit PDF Pun Bisa

Jika pun harus mengedit file PDF, S Pen pun bisa diandalkan. Temukan PDF yang ingin diedit menggunakan Page View, lalu berikan catatan, komentar, dan menaruh gambar dengan mudah dengan menggunakan S Pen.

Audio Bookmark

Audio Bookmark merupakan fitur baru milik Samsung Galaxy Note20 Series yang menggunakan kemudahan mencatat menggunakan S Pen, dengan aktualitas dari Voice Notes.

Audio Bookmark memberikan timestamp pada Voice Notes dan mensinkronisasikannya dengan tulisan yang anda buat disaat yang bersamaan.

Apabila anda melupakan salah satu poin pada catatan anda, tidak usah khawatir, cukup tekan tombol play pada kanan atas S Notes anda, dan ketuk S Pen anda pada poin yang ingin anda ingat, maka Samsung Notes anda akan secara otomatis memainkan Voice Notes di waktu anda membuat tulisan tersebut, mempermudah anda mengingat poin-poin pembicaraan ketika anda membaca ulang catatan anda.

Makin mudah dalam bekerja dengan S Pen, kan?

Bagi penggemar Samsung di Indonesia yang ingin memiliki Galaxy Note20 Series bisa langsung mengikuti pre-order mulai 6 Agustus hingga 19 Agustus 2020. Penawaran menarik  selama masa pre-order tersebut:

●Galaxy Note20 dibanderol dengan harga Rp14.499.000. Setiap pemesanan akan disertai dengan e-voucher untuk pembelian Galaxy Buds+ senilai Rp2.399.000.


●Galaxy Note20 Ultra varian 256GB memiliki harga Rp17.999.000, sementara varian 512GB dibanderol senilai Rp19.999.000. Setiap pemesanan Galaxy Note 20 Ultra akan disertai dengan  e-voucher untuk pembelian Galaxy Buds Live senilai Rp2.599.000.

Peserta pre-order juga berkesempatan untuk mendapatkan Bank Cashback hingga Rp1.000.000 dengan bunga cicilan 0% dan periode hingga 24 bulan bila menggunakan mitra-mitra Bank Samsung di Indonesia.

Sedangkan bagi yang sudah register sebelumnya di situs resmi Samsung dan melanjutkan dengan pembelian akan mendapatkan smart case cover senilai Rp699.000.


populerRelated Article