icon-category Gadget

iPhone Generasi Baru Dibekali Layar Super Tipis Hemat Daya?

  • 04 Jan 2020 WIB
Bagikan :

(Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

Uzone.id -- Tahun 2020 baru berlangsung beberapa hari dan rumor mengenai iPhone terbaru semakin menyeruak di jagat maya. Rumor terbaru menyinggung soal layar.

iPhone generasi baru yang sekiranya akan dirilis tahun 2020 kabarnya akan menggunakan panel OLED super lentur nan tipis, sehingga layar sentuh iPhone nantinya gak membutuhkan lapisan tambahan lagi.

Jika memang betul, maka layar iPhone baru akan jauh lebih tipis dibanding iPhone generasi sebelumnya. 

Mengutip BGR, kabar ini pertama kali disebarkan oleh portal berita Korea The Elec yang mengutip langsung dari sumber anonim yang dekat dengan Apple. Panel OLED tersebut akan dipasok oleh LG dan kabarnya sih, LG akan menambah peralatan baru di awal tahun ini untuk memulai produksi panel layar itu.

Baca juga: Gak Ngikutin Tren Warna Gradasi, Ini Alasan Apple Pilih Warna Hijau untuk iPhone 11 Pro

Diketahui, panel layar fleksibel itu juga akan beralih ke teknologi layar LTPO (low-temperature polycrystalline oxid). Diketahui teknologi layar LTPO adalah layar berenergi rendah yang dibawa Apple untuk produk jam tangan pintar Apple Watch Seri 4 pada 2018.

Setidaknya, layar LTPO ini menggunakan daya 15 persen lebih sedikit ketimbang layar iPhone saat ini. 

“Penggerak daya rendah baru, manajemen daya ultra efisien, dan sensor ringan baru yang bekerja bersama-sama agar layar tetap bisa selalu menyala dengan ketahanan baterai mencapai 18 jam,” tulis Apple mengenai teknologi LTPO ini.

Memang masih belum rinci mengenai kepastian layar iPhone generasi baru, mengingat ini masih awal tahun. Tapi jika memang Apple akan menggunakan layar tipis yang bisa meningkatkan daya baterai, tentu ini menjadi kabar baik bagi produk iPhone sendiri yang dikenal boros.

Selain itu, ada juga spekulasi meski samar, mengenai RAM iPhone baru yang sangat mungkin mencapai 6GB dan rencana menyingkirkan desain notch pada layar.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini