Sponsored
Home
/
Automotive

Jajal Performa Honda CR-V RS Hybrid, Jalan Berbukit No Problem!

Jajal Performa Honda CR-V RS Hybrid, Jalan Berbukit <i>No Problem!</i>
Preview
Rangga Septian23 October 2023
Bagikan :

Uzone.id - All New Honda CR-V generasi keenam hadir sebagai SUV premium Hondayang gak hanya menawarkan desain eksterior yang sporty dengan desain interior yang mewah, tapi juga klaim performanya yang lebih oke berkat sokongan teknologi hybrid e:HEV.

Jadi selain keamanan berkendara dengan sistem keselamatan Honda SENSING, teknologi konektivitas terdepan Honda CONNECT, performa yang ditawarkan juga lebih bertenaga sekaligus ramah lingkungan.

Itu lah yang kami rasakan selama pengetesan mobil yang dilangsungkan di Bali, mengusung tema Experience Visionary Lifestyle and Leisure Travel.

Sebelum menjajal performa mobil, kami ditantang untuk mencari mobil yang akan dipakai melalu aplikasi Honda Connect yang disematkan di CR-V hybrid terbaru ini.

Fitur Find My Car membantu kami mempermudah bagaimana menemukan posisi kendaraan terkini maupun sedang terparkir. Untuk menyalakan mesin mobil, dapat menggunakan fitur Remote Vehicle Control.

Yusak Billy selaku Sales & Marketing and After Sales Director PT. Honda Prospect Motor mengatakan bahwa, acara ini bertujuan untuk memberikan informasi yang lebih mendetail serta pengalaman pertama kalinya merasakan performa dari teknologi e:HEV Honda pertama di Indonesia.

“Melalui acara ini kami ingin menghadirkan pengalaman yang sangat positif bagi rekan-rekan media mengenai performa mobil, kenyamanan, fitur-fitur canggih serta teknologi ramah lingkungan yang kami tawarkan,” ujar Billy.

Preview

Perjalanan dimulai dari Nusa Dua menuju Tlaga Singha, Gianyar dan dilanjutkan sampai Tanjung Benoa. Perjalanan ini menempuh jarak sejauh 61 kilometer dan di dominasi jalan perkotaan sesekali kami terjebak di kemacetan.

Pada pengetesan ini kami mencoba 2 mode berkendara yakni mode normal dan eco hasilnya cukup baik karena secara otomatis penggerak mobil didominasi oleh motor listrik yang menghasilkan emisi rendah sekaligus efisiensi bahan bakar.

Beda hal ketika berada di Tol Bali Mandara, kami merubah mode pengendara menjadi sport dan hasilnya CR-V RS e:HEV melesat dan sangat responsif karena sistem akan berganti secara independen ke engine drive disaat berkendara di kecepatan tinggi. Top speed 170 km perjam pun bisa diraih.

Preview

Pada saat mengemudi kita dapat memonitor kecepatan dengan mengaktifkan fitur Speed Alert di Honda Conncet yang akan memberikan notifikasi kepada smartphone pengguna saat kendaraan melewati batas kecepatan yang telah ditentukan oleh pengguna.

Karena kami sempat menggeber CR-V RS e:HEV ini dengan kecepatan 171km per jam pada mode berkendara sport.

Di hari kedua dengan rute perjalanan Nusa dua lalu ke Alun-alun Bangli dilanjutkan ke Kintamani sampai berakhir di Seminyak.

Jalan perbukitan yang notabennya naik turun mendominasi perjalanan kami. Kami tak menemukan adanya hambatan karena Deceleration Paddle Selector pada All New Honda CRV RS e:HEV memiliki fungsi sebagai pedal deselerasi (perlambatan) untuk memaksimalkan pengisian daya baterai melalui pengereman kendaraan (regenerative braking).

Penggunaan Shift B juga memberikan perlambatan yang aman bahkan di jalan yang curam, sehingga pengaturan pengisian baterai lebih optimal.

Total jarak yang kami tempuh yakni 152 km. Tapi All New Honda CR-V RS e:HEV yang berkapasitas 2.0L 4-Cylinder Atkinson dengan Electric Continuously Variable Transmission (E-CVT) dan baterai lithium-ion dengan kapasitas 1,06 kWh mampu melahap jalanan di Bali dengan mudah.

Dengan harga Rp804,9 juta apakah All New Honda CR-V RS e:HEV yang menjadi flagship Honda ini layakkah menjadi pilihan?

populerRelated Article