icon-category Music

Jazz, Musik Orang Tua yang Kini Sasar Milenial

  • 02 Mar 2019 WIB
Bagikan :

Jazz yang selama ini dianggap sebagai musik orangtua kini dikemas berbeda agar bisa menyasar generasi milenial yang cenderung menyukai aliran musik pop, RnB maupun EDM. Hal ini terlihat pada festival musik tahunan BNI Java Jazz Festival 2019 yang kembali digelar mulai Jumat (1/3) hingga Minggu (3/3) di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Pesta musik jazz yang sudah berusia 15 tahun ini diselenggarakan dengan tema Broadway dan mengusung misi "Music Unites Us All".

Disampaikan Direktur Utama PT Java Festival Production Dewi Gontha, pihaknya memang mengubah target penonton Java Jazz Festival sehingga bisa menyasar pasar yang lebih muda.

"Dua tahun terakhir kami mencoba mengubah target audience kami sehingga kami bisa semakin lebar dan mengajak teman-teman yang lebih muda tentunya, yang umurnya 18 hingga 34 tahun. Karena kalau kami tidak regenerasi, lama-lama tidak bertahan," ujar Dewi Gontha dalam keterangan resminya yang diterima Suara.com, Sabtu (2/3/2019).

Selain mengubah target penonton, Java Jazz Festival juga menggandeng pihak perbankan yang memiliki produk-produk yang erat dengan milenial yakni BNI. Bahkan disampaikan Direktur Retail Banking BNI Tambok P Setyawati, Java Jazz Festival adalah saksi evolusi produk yang dikembangkan BNI.

Dalam lima tahun terakhir ini saja dapat terlihat perubahan signifikan pada produk digital BNI. Pada Java Jazz Festival 2014 hingga 2016, BNI memperkenalkan uang elektronik dalam bertransaksi di area festival dengan nama Kartu TapCash, dengan beragam varian yang mengangkat budaya leluhur tanah air yakni motif batik hingga barong Bali.

Lalu pada Java Jazz Festival 2017, BNI memperkenalkan produk Dompet Elektroniknya yang saat itu memang sedang booming. Kemudian pada Java Jazz Festival 2018, BNI juga memperkenalkan produk berupa Aplikasi Pembayaran Multi Sumber Pembayaran yang saat itu baru BNI yang memiliki.

"Pada Java Jazz Festival 2019 ini, BNI menghadirkan gelang Tapcash, Smart Kiosk, Digital Open Account, dan Vending Machine TapCash yang akan semakin membuat penonton nyaman saat datang ke area BNI Java Jazz Festival 2019," tandas dia.

 

Berita Terkait:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : jazz milenial musik 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini