Home
/
Automotive

Jeep Terbaru Mirip Suzuki Jimny, Dijual pada 2022

Jeep Terbaru Mirip Suzuki Jimny, Dijual pada 2022
Tomy Tresnady11 January 2020
Bagikan :

SUV mini Jeep (Auto Express)


Uzone.id - Untuk memperluas pasar, Jeep memutuskan bikin SUV mini yang bentuknya mirip kayak Suzuki Jimny. Baby Jeep itu rencananya diluncurkan tahun 2022 di kawasan Eropa.

Baby Jeep akan menjadi kendaraan full electric. Terciptanya Baby Jeep berkat kerjasama FCA (Fiat Chrysler Automobiles) dengan PSA (menaungi Peugeot dan Citroen) yang mulai mengembangkan SUV ultra-compact.

Pejabat senior Jeep telah mengkonfirmasi bahwa model yang belum disebutkan nama variannya itu akan berada di showroom pada tahun 2022, dilansir dari Auto Express.

SUV mini ini dikembangkan dengan mempertimbangkan pasar Eropa karena segmen tersebut salah satu yang paling cepat berkembang di sana.

Baca juga: Penampakan SUV Toyota Yaris yang Bisa Bersaing dengan Honda HRV

Marco Pigozzi, Kepala Pemasaran Jeep Eropa mengatakan, mobil tersebut akan menawarkan banyak kepraktisan, namun tanpa mengorbankan kemampuan off-road Jeep yang terkenal itu.

"Mobil itu dapat digunakan sebagai Jeep yang bandel, tapi juga telah dirancang untuk dipakai sehari-hari," kata Pigozzi.

Pratinjau gambar baby Jeep yang akan meluncur 2022, akan memiliki panjang sekitar empat meter - lebih panjang dari Suzuki Jimny - namun beberapa milimeter lebih pendek dari Juke terbaru.

Jeep sudah mendorong produk-produknya ditenagai oleh baterai listrik. Dimulai dengan peluncuran versi hybrid Renegade dan Compass.

Ada pentunjuk kuat baby Jeep akan mengadopsi desain Common Modular Platform (CMP) yang dipakai oleh Peugeot 2008 dan DS 3 Crossback.

Selain mampu mengakomodasi tenaga bensin dan diesel, platform ini juga bisa memakai penggerak full electric dengan jangkauan 211 mil dengan sekali pengisian daya.

VIDEO Test Drive Kia Rio

populerRelated Article