Jelang iPhone 16 Rilis di RI, Distributor Apple Kasih Godaan Manis

Uzone.id - Seluruh jajaran iPhone 16 Series dan iPhone 16e dipastikan segera dijual di Indonesia. Baik iPhone 16, 16 Plus, 16 Pro, 16 Pro Max, dan seri terbaru iPhone 16e sudah mengantongi izin TKDN dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin) dan Postel dari Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).
Distributor resmi Apple di Indonesia pun sudah ‘menggoda’ para fanboy tanah air agar membeli rangkaian iPhone 16 Series ketika diluncurkan nanti.
Banner promosi iPhone 16 dan iPhone 16 Pro sudah tampil di situs resmi Premium Partner Apple dalam negeri, seperti iBox, Digimap, dan Blibli, meski hanya bertuliskan, “Cek kembali untuk informasi ketersediaan.”
Sementara untuk iPhone 16e, dari pantauan kami, materi promosinya masih belum muncul di ketiga situs Premium Partner tersebut.
Biasanya, ketika iPhone terbaru resmi dijual di Indonesia, toko-toko resmi Apple akan menawarkan berbagai promo yang menarik. Misalnya, opsi cicilan hingga 24 bulan tanpa biaya layanan, voucher dengan sejumlah minimal tertentu untuk pembelian selanjutnya, garansi proteksi perangkat, bundling dengan operator yang bekerja sama, sampai cashback menggiurkan.
Hingga kini, masih belum jelas kapan iPhone 16 Series dan iPhone 16e akan dijual resmi di Indonesia. Mungkin saja sebelum lebaran, atau malah sesudah lebaran 2025 nanti.
Pun demikian dengan harga resminya yang masih misteri. Sebagai gambaran, di Singapura, iPhone 16e dibanderol paling murah sekitar Rp11,6 jutaan dan untuk iPhone 16 mulai dari Rp15,9 jutaan. Sedangkan untuk iPhone 16 Pro Max, versi termurahnya dijual Rp23,2 jutaan.
Berikut daftar harga iPhone 16 Series dan iPhone 16e di Singapura. Harga ini bisa kalian jadikan acuan untuk mempersiapkan dana bila tertarik membelinya nanti:
iPhone 16e
- 128GB: SGD 949 ≈ Rp11,6 jutaan
- 256GB: SGD 1.099 ≈ Rp13,4 jutaan
- 512GB: SGD 1.399 ≈ Rp17,1 jutaan
iPhone 16
- 128GB: SGD 1.299 ≈ Rp15,9 jutaan
- 256GB: SGD 1.449 ≈ Rp17,7 jutaan
- 512GB: SGD 1.749 ≈ Rp21,4 jutaan
iPhone 16 Plus
- 128GB: SGD 1.399 ≈ Rp17,1 jutaan
- 256GB: SGD 1.549 ≈ Rp18,9 jutaan
- 512GB: SGD 1.849 ≈ Rp22,6 jutaan
iPhone 16 Pro
- 128GB: SGD 1.599 ≈ Rp19,5 jutaan
- 256GB: SGD 1.749 ≈ Rp21,4 jutaan
- 512GB: SGD 2.049 ≈ Rp24 jutaan
- 1TB: SGD 2.349 ≈ Rp28,7 jutaan
iPhone 16 Pro Max
- 256GB: SGD 1.899 ≈ Rp23,2 jutaan
- 512GB: SGD 2.199 ≈ Rp26,9 jutaan
- 1TB: SGD 2.499 ≈ Rp30,6 jutaan.
