Jenis-Jenis Jamu dan Manfaatnya
Minuman herbal tradisional ini masih digemari oleh banyak orang. Selain dibuat dari tanaman herbal, rempah-rempah pilihan juga menjadi bahan bakunya. Khasiatnya pun tidak perlu lagi dipertanyakan, khususnya bagi kesehatan tubuh laki-laki dan perempuan.
Yuk, mengenal lebih jauh jenis-jenis jamu yang menjadi warisan nenek moyang, serta mengetahui manfaatnya bagi kesehatan agar Anda dapat lebih mudah mengonsumsinya sesuai kebutuhan.Beras Kencur
Terdiri dari ekstrak kencur, jahe, asam, serta beras, jamu ini terasa manis dan segar sehingga anak-anak dan orang dewasa masih menyukainya hingga saat ini. Manfaatnya? Dapat menambah nafsu makan, menghilangkan pegal linu, serta menambah stamina.
Kunyit Asam
Bahan utama dari jamu ini adalah kunyit dan asam jawa, serta ditambah dengan ramuan khusus agar terasa lebih segar jika diperlukan. Manfaatnya, bagus mengatasi masalah haid, pendukung diet, mencerahkan kulit, serta membantu meremajakan sel-sel tubuh akibat kandungan antioksidan yang besar.
Sinom
Hampir sama dengan kunyit asam namun menjadikan daun asam muda yang menjadi bahan utama. Untuk tambahan, biasanya jamu ini ditambahkan temulawak, kunyit, kapulaga, kayu manis, pala, gula merah, dan gula pasir. Berkhasiat untuk menambah nafsu makan, mengatasi radang lambung, maag, dan masalah keputihan wanita.
Cabe Puyang
Jamu pegal linu ini membantu Anda menghilangkan pegal-pegal dari kecapean, sakit pinggang, serta mengatasi kesemutan. Bahan baku dari jamu ini adalah cabe jamu dan puyang, ditambah dengan rempah-rempah lainnya.
Pahitan
Bahan utama dari jamu ini adalah daun sambiloto, ditambahkan dengan bahan pahit lainya seperti brotowali. Dari namanya, jamu ini memang dianggap paling pahit, namun khasiatnya dapat mengatasi pegal, menambah nafsu makan, mencegah diabetes, dan membantu membersihkan jerawat.
Uyup-uyup
Bagus untuk para ibu yang menyusui karena dapat meningkatkan produksi ASI. Selain itu, jamu ini dipercaya dapat menghilangkan bau badan dan mengatasi kembung. Bahan bakunya terdiri dari kencur, jahe, bengle, laos, kunir, temulawak, puyang, dan temugiring.
Kunci Sirih
Jamu yang dibuat dari daun sirih ini biasanya ditambahkan dengan buah asam dan aneka empon-empon yang baik dikonsumsi oleh para wanita untuk mengatasi masalah keputihan, menghilangkan bau badan, merapatkan bagian kewanitaan, serta memperkuat gigi.
Kudu Laos
Terbuat dari laos yang ditumbuk bersama aneka bahan lain yang kemudian di rebus. Rasanya cukup segar dan memberikan efek hangat dalam tubuh, bermanfaat untuk mengatasi kembung serta meredakan deman.
Galian Singset
Jamu ini terdiri dari kencur, temu lawak, kunyit, asam jawa, kayu manis, merica, laos, serai, kunyit, cengkeh, kapulaga, ketumbar, dan rempah tradisonal lainnya. Khasiatnya dipercaya dapat menjaga kesehatan organ kewanitaan serta mengencangkan badan dan vagina.
Temulawak
Selain temulawak, jamu ini juga biasanya dicampur dengan asam jawa, gula aren, daun pandan, dan jinten yang berkhasiat untuk menyembuhkan pusing, mual, dan menghindari gejala masuk angin.