Kantor Pusat Xiaomi di Wuhan Kembali Beroperasi
Ilustrasi. (Foto: Xiaomi)
Uzone.id - Kantor Pusat Xiaomi di Wuhan, China, kembali beroperasi. Perusahaan teknologi tersebut kembali menjalankan roda bisnis dengan hampir 2.000 karyawan, setelah sempat berhenti beroperasi karena pandemi Covid-19.Mengutip Gizmo China, pada 30 Maret 2020, Xiaomi telah mengumumkan bahwa kantor pusat di Wuhan telah resmi beroperasi. Perusahaan baru saja mengirim kelompok karyawan pertama ke lokasi dengan paket kesehatan yang berisi masker, hand sanitizer, dan amplop merah.
Baca juga: FOTO: Hasil Kamera Makro Realme 6 Pro, Kok Begini?
Xiaomi dikabarkan telah melakukan upaya pencegahan di kantor pusat di Wuhan. Xiaomi akan kembali beroperasi dengan menerapkan langkah-langkah pencegahan dan kontrol yang lebih ketat terkait pengukuran suhu tubuh, masker, dan sistem pembagian makanan. Semua itu demi membangun pertahanan yang kuat terhadap pandemi Covid-19.
Kantor pusat Xiaomi di Wuhan sempat beroperasi pada Desember 2019. Namun, kantor tersebut ditutup setelah terdapat kasus infeksi Covid-19 pada 20 Januari 2020.
Baca juga: Adu Spesifikasi Huawei P40 Pro Plus vs. Galaxy S20 Ultra, Gahar Mana?
Dua bulan setelah itu, sesuai karyawan diliburkan guna mencegah dan mengendalikan pandemi Covid-19, kantor pusat Xiaomi di Wuhan dibuka kembali.
Ada hampir 2.000 karyawan yang kembali bekerja di kantor pusat Xiaomi di Wuhan. Setiap orang telah diskrining (dilakukan pemeriksaan kesehatan) dan tidak ada kasus infeksi yang ditemukan sejauh ini.