icon-category Food

Kepingin Mango Sticky Rice? Kamu Bisa Pesan di 5 Restoran Ini Via Go-Food

  • 05 Apr 2018 WIB
Bagikan :

Uzone.id-Saat ini, mango sticky rice sedang naik daun di Indonesia, terutama di Jakarta. Makanan penutup khas Thailand ini memang punya rasa yang khas. Kamu bisa membayangkan sendiri bagaimana rasanya makan mangga yang segar, ketan yang manis, dan santan yang gurih sekaligus dalam satu suapan. Enak, bukan?

Tapi, daripada penasaran gara-gara cuma bisa membayangkan rasanya, kamu lebih baik langsung saja mencicipinya. Dan, buat kamu yang lagi ngidam, berikut ini lima rekomendasi restoran yang menyediakan menu mango sticky rice. Kamu bisa pesan via Go-Food tanpa harus repot-repot pergi ke sana.

White Elephant

 

Restoran yang ada di Kota Kasablanka, Cilandak Town Square, dan Kemang Village Mall ini menyediakan menu mango sticky rice. Uniknya, warna ketan di sini hijau dan punya aroma pandan yang kuat. Tapi, ada perbedaan kalau kamu pesan di White Elephant, Kemang Village, lewat Go-Food. Perbedaannya, yaitu nama menu makanan ini bukan mango sticky rice, melainkan Khao Niaw Mamuang.

Jittlada Restaurant

 

Nah, kalau rumah makan yang satu ini ada di empat pusat perbelanjaan di Jakarta, yaitu Lotte Shooping Avenue, Senayan City, Grand Indonesia Mall, Pondok Indah Mall 2. Meskipun menu mango sticky rice diberikan keterangan seasonal pada masing-masing merchant di Go-Food, tidak ada salahnya untuk mencoba terlebih dahulu.

Siapa tahu, menu ini tersedia ketika kamu pesan. Dan, kamu tidak akan menyesal setelah menikmati perpaduan mangga yang segar, ketan yang manis, dan santan kental yang gurih.

Mango Mango

Di aplikasi Go-Food, Mango Mango tersebar di empat lokasi, gaes. Mango Mango ada di Kemang Village Mall, Pejaten Village, Bella Tera, dan Lippo Mall Puri. Jadi, buat kamu yang ada di sekitar Kelapa Gading dan Puri Indah bisa pesan mango sticky rice di Mango Mango Bella Terra dan Lippo Mall Puri.

 

Santhai

Santhai cuma ada di Kota Kasablanka. Untuk bisa segera mendapatkan menu mango sticky rice, kamu langsung saja scroll ke bagian sweet tooth di aplikasi Go-Food. Lalu, cari menu Santhai Sticky Rice With Mango. Kalau dilihat dari foto di Instagram milik Santhai, tampilan mango sticky rice sangat menarik dan bikin ngiler, yes.

Tom Tom, Grand Indonesia

Tom Tom ada di dua pusat perbelanjaan, gaes, yaitu Pacific Place dan Grand Indonesia. Cari menu mango sticky rice di bagian dessert dengan nama Khao Niaw Mamuang. Dan, coba kalian lihat foto di atas, mantap sekali penampilan mango sticky rice dari Tom Tom. Siapa yang mau coba?

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini