Keuntungan dan Cara Daftar Mbanking
Uzone.id - Di tengah perkembangan teknologi saat ini, layanan mbanking dianggap sebagai sebuah fasilitas yang sangat penting untuk dimiliki. Apalagi sekarang cara daftar mbanking juga sudah semakin mudah dan praktis.
Rasanya tak ada alasan untuk tidak memakai fasilitas ini karena memang manfaatnya juga sangat banyak dan mempermudah berbagai jenis transaksi Perbankan.Fitur-fitur yang tersedia di mbanking juga terus dikembangkan. Semua fitur yang ada di aplikasi dihadirkan untuk memberi kemudahan bagi para nasabah. Berbagai kebutuhan perbankan kini bisa dilakukan dengan mudah dalam satu genggaman berkat adanya layanan mbanking.
7 Keuntungan dari Berbagai Fitur mbanking
Sebelum menggunakan mbanking, tentu kamu ingin tahu apa saja fitur yang sebenarnya bisa diakses dari layanan tersebut.
Kamu juga harus tahu apa saja keuntungan dari pemakaian fitur-fitur tadi. Berikut ini akan dibahas apa saja keuntungan yang bisa kamu dapatkan dari penggunaan berbagai jenis fitur dalam mbanking
1. Tabungan dan Giro
Pertama, mbanking menyediakan berbagai fitur yang mempermudah nasabah untuk mengelola dana tabungan dan giro. Menyimpan dana dalam bentuk tabungan dan giro sampai saat ini masih menjadi strategi efektif bagi masyarakat dalam mengatur keuangan mereka.
Dengan adanya mbanking maka pengelolaan dana tabungan juga simpanan dalam bentuk giro akan jauh lebih mudah.
Selain pembukaan akun dan pengecekan saldo, nasabah juga dipermudah untuk melakukan cek mutasi rekening secara rutin. Catatan transaksi pada rekening tabungan dan giro pun dengan praktis bisa diakses melalui satu aplikasi secara Online. Tidak seperti dulu kemana nasabah harus mengurusnya ke bank.
2. Kartu Kredit
Pengelolaan kartu kredit jadi semakin praktis berkat adanya dukungan dari mbanking. Beberapa mbanking telah menyediakan fitur-fitur penting untuk penggunaan kartu kredit nasabahnya, mulai dari aktivasi, pembuatan PIN, cek e-statement, pengubahan transaksi jadi cicilan, hingga blokir kartu kredit. Tidak hanya itu, kamu pun bisa mengajukan kartu kredit baru secara online.
3. Investasi
Berikutnya ada fitur investasi yang sekarang tengah banyak diminati oleh masyarakat luas. Sesuai dengan namanya, fitur investasi dalam sebuah layanan mbanking akan mempermudah nasabah untuk berinvestasi. Contoh paling mudah adalah investasi berbagai produk reksa dana.
Melalui mbanking, aktivitas jual, beli, maupun switching aset jadi jauh lebih praktis. Dalam satu aplikasi di perangkat mobile, nasabah bisa mengelola dana investasinya secara optimal. Pengembangan aset investasi tentu juga bisa dilakukan dengan mudah karena aksesnya jauh lebih fleksibel bisa dari mana saja dan kapan saja.
4. Pinjaman
Fitur pinjaman juga bisa ditemui di layanan mbanking saat ini, terutama dalam bentuk pinjaman tanpa agunan. Bahkan tak sedikit orang yang mencoba mencari tahu cara daftar mbanking agar bisa menikmati kemudahan untuk mengajukan pinjaman.
Melalui platform mbanking, nasabah bisa mengajukan pinjaman kapan saja dari mana saja. Pengajuan pinjaman bisa dilakukan secara online sehingga tak perlu lagi mengantre lama. Sangat efektif bagi nasabah yang butuh dana mendesak dan tak punya banyak waktu luang.
5. Transfer
Salah satu fitur mbanking yang paling sering digunakan adalah transfer. Melalui layanan mobile banking, nasabah bisa melakukan transfer dana dengan mudah dari mana saja. Bahkan kini ada juga mbanking yang menyediakan berbagai pilihan transfer, misalnya transfer terjadwal atau bahkan transfer ke nomor WhatsApp.
Sebelum adanya mbanking, untuk berkirim uang saja nasabah harus mencari gerai ATM terdekat atau bahkan harus datang langsung ke bank. Dengan adanya layanan mbanking ini, nasabah bisa merasakan proses transfer uang jadi jauh lebih mudah dan cepat.
6. Pembayaran dengan QR Code
Layanan mbanking kini memungkinkan nasabah untuk melakukan pembayaran di merchant atau toko dengan cara cashless menggunakan metode scan QR code.
Hanya dengan satu kali scan, proses pembayaran bisa diselesaikan dengan mudah dan cepat langsung dari rekening tabungan nasabah, bahkan tanpa perlu isi ulang e-Wallet. Sangat efektif membantu mengurangi penggunaan uang cash yang dianggap ribet saat ini.
7. Tarik Tunai
Tak hanya transaksi digital, beberapa mbanking juga memungkinkan nasabahnya untuk merasakan kemudahan tarik dana tunai tanpa kartu ATM. Bahkan tidak hanya di ATM, penarikan dana bisa dilakukan lewat tempat-tempat yang bekerjasama dengan bank tersebut yang tentunya mudah ditemui, seperti misalnya gerai minimarket.
Dari ketujuh fitur tersebut, mana fitur yang paling kamu perlukan? Langsung saja ikuti cara daftar mbanking dari bank yang dituju agar bisa segera merasakan kemudahan-kemudahan di atas.
Kenapa Harus PermataMobile X?
Salah satu layanan mbanking yang menyediakan manfaat-manfaat di atas adalah PermataMobile X dari PermataBank. PermataMobile X merupakan produk layanan mobile banking yang senantiasa berusaha secara optimal dalam menghadirkan sebuah layanan mbanking yang tak hanya lengkap dari segi fiturnya namun juga efisien untuk digunakan.
Berikut ini beberapa alasan kenapa kamu harus menggunakan layanan mbanking PermataMobile X:
- Tersedia Ratusan Fitur Canggih
Layanan mobile banking yang dihadirkan oleh PermataBank ini menyediakan ratusan fitur canggih untuk mendukung kebutuhan perbankan di zaman modern. Ketersediaan fitur yang lengkap dan canggih tersebut dinilai sangat relevan untuk memenuhi kebutuhan perbankan masa kini. Beberapa contoh dari fitur-fitur tersebut, antara lain:
- Buka tabungan, mengajukan kartu kredit dan KTA, serta melakukan investasi secara online
- Mengambil uang tunai lewat tanpa kartu ATM di gerai Indomaret memakai fitur Mobile Cash. Caranya mudah, pengguna tinggal klik “Menu Lainnya” di aplikasi, lalu pilih “Mobile Cash”, kemudian klik opsi “Indomaret” dan ketik nomor HP untuk menerima cash code atau token. Tunjukkan cach code kepada kasir untuk pengambilan uang.
- Membayar pakai QR Pay di toko atau merchant yang dilengkapi dengan QRIS code.
- Kirim dana atau transfer ke nomor WhatsApp menggunakan WhatsApp Gift yang bisa disertai dengan berbagai kartu ucapan menarik
- Isi ulang pulsa, e-Wallet, token listrik, juga voucher game.
- Melakukan pembayaran bermacam-macam tagihan seperti listrik, internet, telepon, dan lain-lain.
- Cek mutasi rekening, hingga periode 12 bulan dan ‘mengintip’ saldo tanpa harus log in
- Mengajukan peningkatan limit sementara kartu kredit
- Terbukti Praktis
Bayangkan ragam fitur di atas dapat kamu nikmati hanya dalam satu genggaman , kapan saja dan di mana saja. Layanan mbanking dari PermataBank ini terbukti sangat praktis untuk digunakan terutama untuk kamu yang selalu menginginkan segala sesuatunya bisa dilakukan dalam satu waktu.
Cara Daftar mbanking PermataMobile X, Mudah dan Praktis!
Agar bisa merasakan kemudahan dan kecanggihan maka kamu perlu melakukan registrasi terlebih dahulu. Berikut ini adalah petunjuk cara daftar mbanking di PermataMobile X:
- Download PermataMobile X melalui Google Play Store atau Apple App Store
- Buka aplikasi, pilih ‘mulai’
- Jika telah memiliki rekening PermataBank, pilih “ya” pada pertanyaan “Apakah kamu punya rekening PermataBank?”
- Begitu juga sebaliknya, pilih “tidak” pada pertanyaan “Apakah kamu punya rekening PermataBank?” jika kamu belum punya rekening PermataBank. Kamu akan diarahkan menuju PermataStore untuk pembukaan rekening terlebih dahulu.
- Pilih “tidak” pada pertanyaan “Apakah kamu memiliki user ID PermataMobile X?”
- Pilih salah satu opsi apakah kamu akan mendaftar menggunakan nomor rekening atau kartu kredit
- Ikuti petunjuk selanjutnya hingga selesai dan user ID-mu bisa digunakan
Seperti itulah cara daftar mbanking PermataMobile X. Sangat mudah dan praktis untuk diikuti. Jika kamu sudah terdaftar sebagai nasabah dari PermataBank, maka pastikan dulu bahwa status kartu atau rekeningmu masih aktif. Nantinya dalam proses registrasi ini kamu juga akan diminta memasukkan alamat email dan nomor HP. Pastikan alamat email dan nomor HP tersebut juga masih aktif digunakan.
Setelah mengikuti petunjuk cara daftar mbanking PermataMobile X tadi dan registrasi berhasil, maka kamu bisa langsung menikmati semua manfaat yang ditawarkan PermataMobile X. Jangan lupa untuk tidak memberikan akses login mbankingmu kepada siapa pun ya.
Ternyata ada begitu banyak hal yang dapat dilakukan dengan mengandalkan PermataMobile X. Aplikasi perbankan ini bisa sangat membantu memenuhi semua kebutuhanmu di era digital.
Mulai dari pembukaan rekening hingga investasi, semuanya bisa dilakukan dengan lebih mudah melalui layanan mbanking yang satu ini. Terlebih lagi dengan cara daftar mbanking yang mudah diikuti, PermataMobile X ini akan menjadi fasilitas perbankan yang sangat menguntungkan. Cocok untuk masyarakat di era digital seperti sekarang yang butuh pelayanan perbankan cepat dan praktis.
Nikmati segera berbagai kemudahan juga kepraktisan dari PermataMobile X dengan mengunduh aplikasinya lewat PlayStore atau AppStore. Setelah itu segera ikuti panduan cara daftar mbanking yang telah dijelaskan di atas agar kamu bisa segera menikmati semua kemudahan dan kecanggihan aplikasi mobile banking ini.