icon-category Auto

Klasemen dan Perolehan Poin Sementara Usai MotoGP Amerika

  • 18 Apr 2023 WIB
Bagikan :

Uzone.id - Pebalap LCR Honda yakni Alex Rins berhasil membawa kemenangan perdana untuk Honda di MotoGP 2023. Mantan pebalap Suzuki itu tampil gemilang sejak awal balapan dimulai. Kemenangan ini tentu memberikan poin yang dapat memperbaiki posisinya di klsemen sementara usai MotoGP Amerika kemarin.

Podium pertama yang diraihnya membuat Alex Rins naik enam peringkat ke urutan ketiga di klasemen saat ini. Pebalap bernomor 42 itu mengumpulkan total 47 poin dari tiga seri yang telah berlangsung. Angka tersebut hanya memiliki selisih 17 poin dengan pemegang puncak klasemen yakni Marco Bezzecchi dari Mooney VR46.

Di sisi lain, Francesco Bagnaia sebagai pebalap Ducati Lenovo masih berada di posisi kedua. Gagal menyelesaikan balapan di MotoGP Amerika, membuatnya tidak mendapatkan poin tambahan. Meski demikian Bagnaia masih kokoh berada di posisi kedua dengan 53 poin saat ini.

alt-img

Pembalap lainnya yakni Maverick VInales naik satu peringkat ke posisi ke-empat dengan 45 poin. Posisi lima diisi oleh Johann Zarco dari Pramac Ducati yang harus turun dua posisi.

Beberapa pembalap mengalami perubahan yang sangat signifikan seperti Alex Rins. Satu di antaranaya adalah Luca Marini yang naik tujuh peringkat dan menduduki posisi ke-enam. Sementara juara dunia tahun 2021 yakni Fabio Quartararo naik lima peringkat dan menduduki posisi ke-tujuh.

The Baby Alien alias Marc Marquez saat ini sangat terpuruk di klasemen bawah di posisi 18 dengan total 7 poin yang hanya dapat diraihnya. Marquez sendiri absen pada ajang MotoGP Amerika yang berlangsung pada akhir pekan kemarin.

Sementara itu juara dunia MotoGP 2020 yakni Joan Mir berada tepat di bawah Marc Marquez yakni posisi ke 19. Joan Mir bersama tim barunya yakni Repsol Honda saat ini hanya bisa mengumpulkan 5 poin saja.

Berikut klasemen sementara MotoGP 2023

Posisi Pebalap Tim Point
1. Marco Bezzecchi Mooney VR46 Ducati 64
2. Francesco Bagnaia Ducati Lenovo 53 (-11)
3. Alex Rins LCR Honda 47 (-17)
4. Maverick Vinales Aprilia Racing 45 (-19)
5. Johann Zarco Pramac Ducati 44 (-20)
6. Luca Marini Mooney VR46 Ducati 38 (-26)
7. Fabio Quartararo Monster Yamaha 34 (-30)
8. Alex Marquez Gresini Ducati 33 (-31)
9. Brad Binder Red Bull KTM 30 (-34)
10. Franco Morbidelli Monster Yamaha 29 (-35)

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini