icon-category Technology

Kominfo Pantau Jaringan Telekomunikasi Jelang Lebaran 2019

  • 13 May 2019 WIB
Bagikan :

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) telah mulai melakukan pantauan tentang kualitas jaringan telekomunikasi di sepanjang jalur mudik, terminal, pelabuhan dan bandar udara jelang Lebaran 2019.

Plt. Kepala Biro Humas Kominfo Ferdinandus Setu menyatakan instansinya telah melakukan pengukuran kualitas jaringan untuk memastikan  kesiapan operator dalam mendukung penyelenggaan layanan mudik Tahun 2019.

“Kegiatan pengukuran Quality of Service (QoS) telah dilaksanakan oleh tim Direktorat Pengendalian Pos dan Informatika Ditjen PPI pada  tanggal 02 hingga 07 Mei 2019 di Kota Solo, Yogyakarta, dan Semarang. Kemudian, pada tanggal 8 hingga 10 Mei 2019 juga dilakukan pengukuran jaringan di Kota Makassar dan akan berlangsung di beberapa kota selanjutnya seperti Surabaya, Banjarmasin, Balikpapan, Medan, Palembang, dan Padang," kata Ferdinandus dalam keterangan belum lama ini.  

Dikatakannya, tahun ini Pemerintah mempersiapkan dengan baik persiapan jalur mudik dari jalur Jakarta hingga ke jalur yang dilewati pemudik seperti ke pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi.

“Pimpinan Kantor Staf Presiden menyiapkan secara khusus informasinya yang disiapkan secara terpadu melalui portal infomudik dengan kontribusinya oleh seluruh kementerian, lembaga dan BUMN terkait dengan persiapan mudik. Mereka menyampaikan bahwa jalur-jalur mudik telah siap untuk menerima para pemudik sepanjang tahun ini mulai dari H-10 sampai dengan H+10," ulasnya.

Portal infomudik.go.id dilengkapi tiga fitur utama, yakni akses jalan dan rute terbaik, serta rest area. Fitur terbaru adalah informasi mengenai klinik dan posko kesehatan terdekat sepanjang jalur mudik.  Melalui portal infomudik.go.id, masyarakat juga dapat mengunggah temuan mereka akan tambahan informasi, termasuk terkait tempat kuliner dan destinasi wisata baru.(wn) 

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini