Xiaomi 12 Kantongi Rp4 Triliun dalam 5 Menit
Uzone.id - Seri Xiaomi 12 yang terdiri dari Xiaomi 12, 12 Pro, dan 12X mulai dijual pertama kali di China pada akhir tahun lalu, tepatnya 31 Desember 2021.
Dalam penjualan perdananya, Xiaomi mencatatkan penjualan senilai 1,8 Miliar Yuan (USD283 Juta) atau sekitar Rp4 Triliun lebih hanya dalam waktu 5 menit saja, mencakup penjualan secara online dan juga offline.Sebelumnya, Xiaomi 12 telah dipesan sekitar 200 ribu unit sebelum perilisan, menjadikannya sebagai saingan berat ponsel lipat terbaru OPPO Find N.
Baca juga: Seri Xiaomi 12 Resmi Dirilis, Termurah Rp7 Jutaan
Dalam perilisannya kali ini, Xiaomi mengadopsi strategi baru untuk produk flagship mereka, yaitu memberikan varian model dengan variasi harga berbeda. Selain itu, ini juga menjadi yang pertama bagi Xiaomi dalam merilis smartphone flagship ringkas dalam beberapa tahun ke belakang.
Seri Xiaomi ini hadir dengan tiga varian yaitu Xiaomi 12, 12 Pro dan 12X. Varian 12X dirancang dan diberi harga ‘cerdas’, ditujukan bagi mereka yang ingin mencari ponsel flagship tanpa harus merogoh kocek lebih dalam.
Baca juga: Bos Xiaomi Sandingkan Bodi Xiaomi 12 dan iPhone 13, Lebih Unggul Mana?
Selain ketiga varian ini, Xiaomi juga menyiapkan model Ultra yang kabarnya akan dirilis awal tahun 2022 ini.
Di China, Xiaomi membanderol seri Xiaomi 12 ini mulai dari Rp7,1 untuk Xiaomi 12X, Rp8.2 jutaan untuk Xiaomi 12, dan Rp10,5 jutaan untuk Xiaomi 12 Pro.
Bagi penggemar Xiaomi yang ingin seri ini hadir, kabar terbaru mengatakan bahwa Xiaomi 12 dan Xiaomi 12 Pro telah lulus TKDN dan akan segera dirilis di Indonesia.