icon-category Travel

Lewat Layanan Ini, Vegan Jadi Gampang Cari Makan di Jepang

  • 18 Feb 2019 WIB
Bagikan :

Pesan makanan untuk vegan di Jepang lewat layanan airKitchen Plus. (Foto: airkitchen.jp)

Uzone.id - Buat kamu yang vegan, saat liburan, menentukan tempat makan mungkin bakal jadi urusan panjang. Apalagi ketika kamu melancong ke luar negeri, seperti Jepang, mencari restoran untuk vegan gak mudah.

Di sebagian besar kota-kota di Negeri Sakura, seperti Tokyo, restoran untuk vegetarian masih jarang dan jauh. Beberapa kuliner khas Jepang juga gak ramah vegan. Sashimi, misalnya. Hidangan ini terbuat dari ikan mentah yang sangat segar atau daging yang diiris tipis-tipis.

Baca juga: Pesona ala Raja Ampat di Bukit Tuamese NTT

Ramen juga begitu. Mie ini disajikan bersama daging dengan kuah dari kaldu ikan. Jadi, apa menu yang bisa disantap vegan, ketika bepergian ke Jepang?

Untungnya, mengutip Travel Wire Asia, airKitchen Plus mampu mengatasi kekhawatiran vegan yang melancong ke Jepang.

Baca juga: Selain Bebek Betutu, Bali Punya Bebek Timbungan

Ini adalah layanan berbagi dapur di Jepang. Lewat airKitchen Plus, kamu bisa memesan kuliner Jepang berbahan dasar nabati dari dapur-dapur marsyarakat lokal di kota-kota besar.

Sebelum bisa menikmati makanan bersama tuan rumah, kamu perlu registrasi terlebih dahulu di website airKitchen Plus. Lewat situs ini, kamu bisa memilih menu terlebih dahulu, seperti tempura atau gyoza untuk vegan.

Baca juga: Ada Destinasi Wisata Baru di Bandara Changi, Apa Aja?

Masih mengutip Travel Wire Asia, kamu juga bisa sekaligus belajar budaya lokal dan merasakan hidup seperti masyarakat setempat. Kamu bahkan bisa belajar memasak makanan Jepang.

Layanan airKitchen Plus telah meluas ke banyak daerah di Jepang, seperti Tokyo, Kyoto, Osaka, Hokkaido, dan Okinawa. So, buat kamu yang vegan gak perlu bingung lagi cari makan di Negeri Sakura.

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini