icon-category Food

Lezatnya Cita Rasa Lobster Air Tawar

Bagikan :

Anda penggemar olahan udang, kepiting, atau lobster laut? Maka Anda harus berkenalan dengan kerabatnya yang satu ini, lobster air tawar. Hewan yang lbih dikenal dengan sebutan crayfish ini, tinggal di air tawar dan masih memiliki hubungan dengan udang dan lobster laut yang sudah kita kenal. Karena masih satu grup dengan hewan krustasea lainnya, tak heran jika bentuknya hampir menyerupai lobster laut. Hanya saja dengan panjangnya yang sekitar 15-17 cm itu, ekor dan capitnya terlihat lebih kecil daripada lobster laut. Secara tekstur dagingnya ternyata lebih lembut daripada lobster laut, namun rasanya lebih mirip udang.

Hewan yang juga masih bersepupu dengan kepiting ini mungkin memiliki fakta unik yang Anda belum ketahui. Misalnya, lobster air tawar dapat ditemui dengan enam warna yang berbeda. Ia dapat berwarna merah, coklat tua, coklat kekuningan, merah muda, biru, dan bahkan putih. Hewan ini juga dapat ditemui di seluruh benua, kecuali Afrika dan Antartika.

Ada beberapa pilihan untuk mengolah kerabat udang yang tinggal di air tawar ini, misalnya dengan cara dibumbui saus mentega, saus padang, dipanggang, ataupun direbus. Apapun cara yang Anda pilih, pastikan untuk membeli lobster air tawar yang masih hidup agar kesegarannya lebih terjaga. Anda dapat mengetahui ciri-ciri lobster yang masih hidup dengan melihat antenanya yang bergerak-gerak, matanya yang masih berkilau, atau dengan melihat ekornya yang tidak melengkung. Semakin segar lobster air tawar Anda, semakin manis dan gurih pula rasa daging yang ditawarkan oleh kerabat dekat udang ini.

Baca juga artikel:

Mengulik Kelezatan Cumi-cumi

Menikmati Lezatnya Ikan Malas

Mencicipi Escargot: Kudapan Mahal yang Menggelikan

TEKS: HAVIERA RAHMA

EDITOR: HAPPY FERDIAN

FOTO: DOK. ESQUIRE

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : lobster 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini